Siap-siap Konser K-Pop Saranghaeyo Indonesia 2022 Bakal Digelar
- Mecimapro
VIVA – Penggemar K-Pop siap-siap. Acara musik bertajuk Saranghaeyo Indonesia direncanakan akan kembali digelar. Hingga awal tahun 2022, konser musik K-Pop ini menjadi konser K-Pop offline pertama pasca pandemi COVID-19 yang melanda seluruh dunia sejak tahun 2020 lalu.
Dilansir dari akun instagram promotor yang menggelar Saranghaeyo Indonesia 2022, MecimaPro rencanaya akan digelar pada 10 Desember 2022 di Istora Senayan Jakarta.
"Pengumuman, Saranghaeyo Indonesia (diselenggarakan) di Istora Senayan, Jakarta pada 10 Desember 2022," demikian keterangan yang diunggah laman resmi Instagram MecimaPro, Rabu 26 Januari 2022.
Namun sayangnya hingga saat ini belum ada line up siapa saja penyanyi K-Pop yang akan menjadi bintang tamu dalam acara Saranghaeyo Indonesia 2022. Dari poster yang diunggah MecimaPro pada Selasa 25 Januari 2022 lalu, ada empat kota yang dipenuhi tanda tanya.
"Bisakah kalian menebak siapa saja yang akan menjadi bagian dalam line up ini? Detail lengkap akan segera kami umumkan" lanjut unggahan itu.
Pada Rabu siang,26 Januari 2022, pihak promotor kembali mengunggah tentang seating plan untuk acara Saranghaeyo Indonesia 2022 terdapat lima katagori yakni:
1. Blue A dan Blue B yang menghadap langsung dengan panggung utama
2. Pink A dan Pink B berada di sebelah dari blue A dan B
3. Green A dan B di bagian sayap panggung
4. Purple A dan B
5. Pink C berada di bagian belakang Blue A dan B dan diapit oleh Yelow B dan Yeloww A dan diapit oleh Purple B dan A.
Dari pengumuman itu juga diketahui bahwa tiket pre sale akan mulai dijual pada Senin 31 Januari 2022 hingga 18 Februari 2022, dengan rincian sebagai berikut.
1. Blue seating Rp 2.625.000
2. Pink seating Rp 2.355.000
3. Green seating Rp 1.815.000
4. Yellow seating Rp 1.365.000
5. Purple seating Rp 1.015.000
"Tiket tersedia dalam jumlah terbatas. Member MCP akan memiliki Kursi Prioritas yang ditentukan di semua bagian. Penjualan tiket Anggota MCP akan diinformasikan segera," tulis keterangan unggahan tersebut.
Acara Saranghaeyo Indonesia pernah diselenggarakan pada 2016 dan 2017. Sejumlah penyanyi Korea pun hadir diantaranya BIGBANG, iKON, DAY6, AKMU, Taeyang, Eric Nam, Dean, dan Lee Hi.