Dipha Barus: Enggak Ada 'Go International' di Kamus Gue
- instagram Dipha Barus
VIVA – Dipha Barus, baru saja merilis official lyric video You Move Me. Video ini merupakan single pertama Dipha di bawah label dance music global asal Amerika Serikat, Ultra Records. Label itu juga menanungi Above & Beyond, Black Coffee, Sofi Tukker, dan banyak nama besar lainnya.
Namun Dipha Barus tidak mau besar kepala. Ia melihat itu sebagai suatu kebetulan yang ajaib. Dipha masih tidak menyangka bisa berada di label yang bisa menjembatani dengan penyanyi ternama lainnya.
“Gue juga enggak nyangka dikontrak terus dipercayain selama tiga tahun,” kata Dipha saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis malam, 19 Desember 2019.
Dipha juga tidak menyebut dirinya telah go international dan semacamnya. Dipha hanya merasa kini musiknya bisa disebarkan lebih luas ke pendengar yang selama ini kurang familiar.
“Gue enggak pernah mikir go international segala macem, semua daerah sama aja, enggak membedakan warna kulit, bagi gue sama aja semuanya, enggak kepikiran go international, enggak ada di kamus gue,” kata Dipha.
Dipha Barus juga kembali bercerita mengenai karya terbarunya, You Move Me. Menurut pria yang pernah membawa tiga piala pada Anugrah Musik Indonesia 2018 itu, lagunya bercerita mengenai keluar dari zona nyaman.
“Single ini seperti, lo dapet inspirasi enggak harus pas lo diem. Tapi juga bisa didapat ketika lo bergerak dari zona nyaman, itu doang sih yang pengin gue sampaikan,” katanya.
Dipha juga mengaku lagu ini tercipta saat dirinya jenuh dengan rutinitas. Maka video lyric dikemas segar dan ringan, menampilkan sisi Jakarta yang tak banyak disadari orang sekitar.
”Ini gue juga mau angkat sub culture Indonesia, enggak mesti yang tarian tradisional, atau Bali. Tapi gue pengin orang melihat video ini, ternyata Jakarta seru dan unik,” kata Dipha.