Estudiante, Band Rock Anak-anak yang Siap Go International
- Viva.co.id/Nuvola
VIVA – Kancah musik Tanah Air semakin melejit tak hanya dari kalangan remaja dan dewasa. Kini, anak-anak usia belia tak mau kalah dengan munculnya Estudiante, band anak-anak beraliran progressive rock.
Dari panggung ke panggung, melanglang buana dari festival ke festival lainnya, band yang terdiri dari Freya (vokal), Sabian (bassist), Zaki (Keyboard), Putra (Gitar) dan Rakha (Drummer) hadir mewarnai industri musik Tanah Air saat ini.
Bertajuk Jalan-Jalan Saja, band yang berdiri sejak 14 Maret 2015 itu meluncurkan album perdananya yang terdiri dari lima lagu yang sangat gampang diingat liriknya oleh anak-anak seusia mereka.
"Tidak sulit mengarahkan mereka. Karena mereka ketika bermain musik tanpa paksaan. Apalagi orangtuanya saling support jadi memudahkan untuk mengarahkan. Kita latihannya juga seminggu sekali," tutur Ani selaku manajer saat jumpa pers di Pisa Cafe Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 24 Januari 2019.
Seperti diketahui, Estudiante awalnya terbentuk untuk mengkampanyekan gerakan Save Lagu Anak karena sedikitnya lagu anak yang berlirik positif dan edukatif. Itulah yang membuat sang mentor, Tantri Kotak dan suami Arda Naff bangga dengan musikalitas kelima anak-anak yang mengaku siap go international itu.
"Penginnya semakin maju, semakin sukses juga, dikenal lebih banyak dan bisa diterima oleh masyarakat nasional dan internasional," kata Sabian selaku basis sekaligus kapten.
Sementara itu Tantri mengatakan dengan senang hati menjembatani kelima anak tersebut untuk berkarya.
"Mungkin kita bisa jadi jembatan untuk mereka berkarya lebih lagi. Tapi untuk saat ini kita belajarlah, saya suka banget melihat ada potensi baru dan bakat baru yang emang layak untuk dipromoin," ujar Tantri.