Sudah Setahun Giring Nidji Belajar Bahasa Sunda
- Viva.co.id/Putri Dwi
VIVA – Sejak setahun terakhir sebagai calon anggota legislatif di daerah pemilihan (Dapil) Jawa Barat, tepatnya di Bandung dan Cimahi, musisi Giring Ganesha mengaku tengah giat belajar bahasa Sunda.
Pria yang lebih dikenal dengan sebutan Giring 'Nidji' itu juga senang dengan karakter masyarakat Bandung dan Cimahi yang selalu terbuka dan kerap menjalin silaturahmi yang baik dengannya. Bahkan, saat saat sedang berkampanye di sana, Giring sering disajikan makanan khas Jawa Barat.
"Campur-campur (bahasa dalam berkampanye), belajar (bahasa sunda). Gue cinta banget ibu-ibu di Bandung dan Cimahi selalu membuka pintu silaturahmi, selalu antusias, selalu traktir makan, jadi makanya kalau di Dapil sudah pasti makan sambel, ayam, lalapan, pete, jengkol, mereka juga sudah tahu hobi saya,” kata Giring saat berada di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin 17 Desember 2018.
Ia senang bisa diterima masyarakat Bandung dan Cimahi. Pelantun lagu Bila Aku Jatuh Cinta ini juga menuturkan jadi memiliki pembelajaran baru untuk menarik simpati masyarakat.
"Senang lah. Jadi selama beberapa bulan ini saya belajar bahwa ternyata formula bertemu warga tuh seperti ini, ketemu ibu-ibu tuh seperti ini, pertemuan anak muda seperti ini, jadi memang jam terbang itu penting," kata Giring. (ren)