Ronan Keating ke Indonesia Berkali-kali, Tapi Baru Sekali ke Bandung

Boyzone
Sumber :
  • VIVA/ Adi Suparman/ Bandung

VIVA –  Bandung mendapat kesempatan menjadi bagian dalam rangkaian Tour Farewell Boyband asal Dublin Irlandia Boyzone. Rencananya, Boyband yang aktif sejak 1993 ini akan membawakan lagi lagu-lagu hitsnya di Convention Centre Trans Luxury Hotel Kota Bandung.

Anggota Boyzone, Ronan Keating menuturkan, dari beberapa kali berkunjung ke Indonesia, mendapat kesempatan tampil di Bandung merupakan pertama kalinya. Mengingat, boyband ini berdiri sudah lama, lanjut Ronan, dipastikan akan menyimpan kenangan - kenangan dalam aktivitas bermusik bersama anggota lainnya yaitu Stephen Gately, Keith Duffy, Mikey Graham dan Shane Lynch.

“Pertama kali di Bandung, kalau ke Indonesia sudah berkali-berkali. Di konser nanti akan membawakan lagi lagu favorit yang sudah ada,” ujar Ronan saat konfrensi pers di Trans Hotel Bandung sebelum manggung, Sabtu, 18 Agustus 2018.

CEO Otello Asia, Sysan Ibrahim, selaku promotor lokal konser Boyzone mengatakan, dalam konser ini Boyzone dalam tur perpisahannya di Bandung ini, akan berjalan sukses. “Ini kancah baru bagi saya (mensukseskan konser),” katanya.

Sementara itu, Promotor Boyzone Asia, David Ananda menambahkan, rangkaian tur Asia ini tidak hanya di Bandung, kemudian dilanjut di DI Yogyakarta, Singapura, Surabaya, Malaysia dan berakhir di Manila.

“Ini akan menjadi rangkaian tur terakhir Boyzone di South East Asia di mana tahun depan sudah membulatkan tekat bahwa akan membubarkan diri,” katanya.