Angel Lelga Ungkap Alasan Keroyok Farhat Abbas

Vicky Prasetyo dan Angel Lelga
Sumber :
  • instagram angel lelga

VIVA – Usai sama-sama mengisi sebuah acara di stasiun TV, pengacara sensasional Farhat Abbas terlibat keributan dengan Vicky Prasetyo, Angel Lelga serta keluarga. Tidak tinggal diam, Farhat pun langsung melaporkan pengeroyokan tersebut ke Polda Metro Jaya pada, Rabu, 10 Januari 2018.

Lewat akunnya di Instagram, Angel memberikan penjelasan terkait insiden tersebut. Menurutnya, emosi ibunda dan adik Vicky tersulut lantaran kemunculan Farhat yang menghina suaminya itu dalam sebuah acara yang ditayangkan secara live.

“Buat si pengacara, keluarga siapapun akan marah kalau melihat mama mertuanya histeris nangis dan dihina di live dengan sengaja tanpa kita kenal secara pribadi. Bahkan kami sebelumnya tidak ada urusan apapun dengan Anda,” tulis mantan istri Rhoma Irama tersebut.

Selama siaran langsung, menurut Angel, pernyataan Farhat Abbas adalah fitnah. Pengacara sensasional tersebut hanya ingin mencari perhatian dari permasalahan pribadi yang tengah dihadapi Vicky dan istri sirinya, yang bernama Vivi.
 
“Sekarang Anda membuat opini dan melaporkan kami sekeluarga. Setelah Anda sendiri fitnah orang di acara live? Setop cari sensasi lewat peristiwa ini. Anda datang di live tanpa ada alasan, lalu Anda fitnah orang. Sebenarnya tanpa kami jelaskan, masyarakat sudah tahu apa maksud Anda itu,” ujarnya.

Angel berharap agar permasalahan ini tidak diperpanjang. “Sudahi dan biarkan saya dan suami mencari rezeki untuk keluarga kami. Jangan habiskan waktu kami dengan permainan kalian. Maaf lahir batin. Semoga kita semua selamat dunia akhirat, takutlah dengan Allah, di atas langit masih ada langit,” tuturnya.

Diketahui bahwa Vicky Prasetyo akan menikahi Angel Lelga secara sah pada Februari 2018 mendatang. Namun Vivi yang merupakan istri siri Vicky keberatan. Sebab awalnya, Vicky yang sudah memiliki seorang putri dari Vivi berencana untuk menikahi Vivi secara sah. Bahkan, Vivi juga sudah melaporkan Vicky atas dugaan penipuan. (mus)