Mengintip Kesibukan Baru Amel Carla

Amel Carla
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rintan Puspitasari

VIVA.co.id – Lama tak muncul di acara televisi, diam-diam artis remaja Amel Carla punya kesibukan baru. Amel yang kini memiliki akun Instagram dengan 756 ribu followers itu tengah asik menikmati kesibukannya di dunia maya.

Di Youtube channelnya, Amel kerap menunjukkan aktivitasnya. Salah satunya soal memasak.

"Karena saya suka makan dan badannya Amel kan begini (berisi). Oh, mungkin orang menilai Amel lebih seru di acara masak (daripada kecantikan)," ujarnya menjelaskan alasan memilih konten memasak dibanding konten lainnya ditemui di meet and greet Krunk di X2 Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Senin 16 Oktober 2017.

Amel yang bermimpi bisa kerjasama dengan aktor Korea Lee Jong Suk ini tak menampik jika saat ini lebih banyak orang mengisi kontennya dengan hal-hal sensasional agar lebih cepat terangkat. Meski begitu Amel tidak tergoda untuk melakukan hal serupa, dan memilih tetap 'bersenang-senang' dengan caranya sendiri, yaitu dengan memasak.

Meski lebih banyak mengisi kontennya dengan masakan, bukannya Amel tidak pernah mencoba mengisi kontennya dengan produk kecantikan. Sempat mencoba dan justru tidak banyak yang tertarik. Bahkan menurut Amel, Deddy Corbuzier pernah sekali waktu berkata padanya, menggunakan riasan atau tidak, wajah Amel sama saja, sehingga Amel memutuskan membuat konten memasak.

Lebih banyak muncul di dunia digital dan menjadi selebriti di dunia digital berkat konten memasak miliknya, Amel ternyata tidak ingin menjadi chef. Bagi cewek yang mengidolakan Chef Juna ini apa yang dia lakukan di chanel YouTube ataupun Instagram semata-mata hanya untuk kesenangan bersama teman-teman.

"Chef di rumah saja. Karena Cooking with Amel kan buat seru-seruan. Bintang tamunya juga temen-temen Amel. Amel juga penonton YouTube yang (acara) masak-masak," imbuhnya.