Laudya Cynthia Bella Akan Menikah, Shireen Sungkar Bahagia
- instagram.com/laudyacynthiabella
VIVA.co.id – Kabar pernikahan aktris Laudya Cynthia Bella dengan pengusaha Malaysia, Engku Emran, menjadi perbincangan hangat. Mereka, dikabarkan akan menikah bulan September mendatang di Kuala Lumpur.
Mendengar kabar ini, sahabat Bella, Shireen Sungkar mengaku turut bahagia. Dia dan suaminya, Teuku Wisnu mendoakan yang terbaik bagi Bella.
"Saya sebagai sahabat pasti support, apa keputusannya mudah-mudahan itu yang terbaik, makin berkah. Berdoa saja," ucap Shireen, saat ditemui di kawasan Kapten Tendean Jakarta, Rabu 16 Agustus 2017.
Saat diminta untuk membocorkan sedikit soal rencana pernikahan Bella, Shireen tak mau banyak bicara. Bahkan, ketika ditanya tentang uandangan pernikahan Bella dan Emran, ia menolak menjawabnya. Sementara, Wisnu mengaku belum diperkenalkan, bagaimana sosok suami Bella.
"Itu berita bahagia, tapi privacy orang. Setiap orang punya pengalaman masing-masing dan punya hak privasi masing-masing, dan pertimbangan sendiri kenapa dia melakukan itu. Intinya, kita sebagai orang dekatnya intinya kita membantu yang bisa kita bantu saja," jelas Shireen.
Seperti diketahui, sebelumnya, Bella sempat memamerkan wajah sang calon suami di akun Instagram. Saat itu, akun Instagram Bella pun dibanjiri doa. Rata-rata komentar menulis ucapan selamat untuk Bella yang akan melepas masa lajangnya.