Tiwi Eks T2 Resmi Cerai dari Pria Jepang
- VIVA.co.id/Al Amin
VIVA.co.id – Sidang cerai Prastiwi Dwiarti, atau Tiwi Eks T2 dengan Shogo Sakuramoto kembali digelar di Pengadilan Agama Tigaraksa, Tangerang, Rabu 2 Agustus 2017. Sidang hari ini mengagendakan putusan gugatan cerai yang diajukan Tiwi sejak Maret lalu. Majelis hakim pun mengabulkan gugatan cerai penyanyi bertubuh mungil tersebut.
"Agenda tadi itu soal putusan, sidang terakhir. Putusannya adalah, akhirnya gugatan Tiwi dikabulkan," kata kuasa hukum Tiwi Indra Darusman, di Pengadilan Agama Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten, Jawa Barat, Rabu Agustus 2017.
Pada sidang putusan tersebut, tak dihadiri Tiwi. Namun, Shogo tampak menghadiri persidangan. Bahkan, pria Jepang tersebut mendatangi pengadilan sejak pukul 09.00 WIB pagi.
Ketika ditanya soal putusan sidang tersebut, Shogo mengaku dirinya tak terlalu paham mengenai pasal-pasal yang dibacakan majelis hakim.
"Tentu, pak hakim harus baca pasal-pasalnya, saya juga ada yang kurang-kurang mengerti. Karena kan, bahasanya ada yang khusus juga ya. Tetapi, poin-poinnya saya paham," ujar Shogo.
Sekadar informasi, Tiwi dan Shogo melangsungkan pernikahan secara diam-diam di Bali, 16 Februari 2013 lalu. Pernikahan Tiwi dan Shogo yang terkesan mendadak itu menimbulkan isu tak sedap, mulai menjadi istri ketiga hingga hamil di luar nikah. Namun, semua tuduhan itu dibantah tegas oleh Tiwi. (asp)