Respons Isa Zega Usai Ditegur Anggota DPR RI Terkait Dugaan Penistaan Agama

Transgender Isa Zega umrah pakai kerudung syari
Sumber :
  • Instagram

Jakarta, VIVA – Nama Isa Zega saat ini tengah ramai dibahas lantaran menjalani ibdah umrah dengan berpakaian syar'i layaknya seorang perempuan. Sebegai informasi, Isa Zeda diduga adalah seorang transgender.

Anggota DPR RI 2024-2029 Dapil Pasuruan-Probolinggo, Mufti Anam menegur Isa Zega karena apa yang dilakukannya itu. Pria yang akrab disapa Gus Mufti tersebut merasa miris melihat sikap Isa Zega yang mengenakan busana seperti perempuan saat menjalankan ibadah umrah di Tanah Suci. Gus Mufti menilai Isa Zega telah melakukan dugaan tindak penistaan agama Islam. 

"Ada seseorang namanya mami online alias Isa Zega alias Sahrul, dia adalah seorang transgender, transwomen, waria, yang dia awalnya adalah seorang laki-laki,. Dia melakukan ibadah umrah dengan menggunakan hijab syar'i, dan ini merupakan bagian dari penistaan agama," kata Gus Mufti, mengutip unggahan di Instagramnya, Selasa 19 November 2024.

"Bagaimana laki-laki dalam hukum Islam bahkan menurut fatwa MUI seorang laki-laki walaupun diubah jenis kelaminnya, bahwa secara lahiriah dia tetap seorang laki-laki dan dalam melakukan prosesnya tetap harus melakukan cara-cara seorang laki-laki. Tapi si Isa Zega ini berbeda, dia melakukan umrah dengan menggunakan prosesi dan cara-cara perempuan, ini bagian dalam penistaan agama," tambahnya. 

Melalui pernyataan yang diunggah ke Instagram story pribadinya, Isa Zega merespons teguran tersebut dengan cara tak biasa. Ia memilih untuk mem-private atau mengunci akun Instagram pribadinya. Isa tidak mau netizen hanya kepo saja tanpa memfollow akun Instagramnya itu.

 "Udah masuk DPR aja nih berita lu pas umroh," tulis seorang netizen yang mengirim pesan melalui DM Instagram ke Isa Zega. 

"Nah mumpung lagi rame mami private dulu ya biar banyak yg follow, sayang kan kalau cuman kepo doang tapi gak follow," tulis Isa Zega merespons.

Postingan Isa Zega

Photo :
  • instagram