Dulu Seperti Waria, Ini Alasan Komedian Aming Ubah Penampilan Menjadi Religius
- Instagram @amingisback
Jakarta, VIVA – Komedian Aming sempat menjadi sorotan publik setelah tampil dengan pakaian Islami yang membuat banyak orang mengira dirinya sedang menjalani proses hijrah.
Penampilan Aming yang mengenakan baju koko, sarung, dan peci itu memicu perbincangan hangat di media sosial. Namun, setelah beberapa waktu, Aming akhirnya memberikan klarifikasi mengenai hal tersebut.
Dalam sebuah video yang diunggah di YouTube Podkesmas, Aming menjelaskan bahwa penampilannya itu bukanlah perubahan diri yang sebenarnya.
Dia menegaskan, penampilan Islami tersebut hanya bagian dari peran yang dia mainkan dalam film Kanibal.
Dalam film tersebut Aming berperan sebagai Sumanto, seorang tokoh yang pernah menjalani rehabilitasi jiwa di sebuah pesantren. Oleh karena itu, Aming harus mengenakan pakaian yang sesuai dengan karakter tersebut, termasuk baju koko, sarung, dan peci.
Aming mengungkapkan bahwa dia merasa terkejut dan canggung ketika banyak orang mengira dirinya hijrah setelah penampilan tersebut. Meski demikian, dia mengaku pada awalnya tidak bisa langsung membantah kabar tersebut.
“Waktu itu kan heboh ya, gue dibilang hijrah. Saat itu gue enggak bisa bantah tapi terasa terlalu munafik kalau diiyakan,” ujarnya.
Akhirnya, Aming merasa perlu untuk menjelaskan alasan di balik penampilannya tersebut. Ia juga mengungkapkan bahwa akibat penampilannya itu, banyak tawaran pekerjaan yang datang kepadanya dengan tema agama.
“Saya akhirnya bicara blak-blakan begini atas izin produser. Lama-lama capek juga dikira hijrah. Karena peran yang datang ke saya jadi ustadz atau ada tawaran untuk jadi juri acara keagamaan,” tambah Aming.
Meski sempat menjadi bahan perbincangan, Aming menganggap bahwa penampilannya dalam film tersebut hanyalah bagian dari tuntutan peran. Dia pun menegaskan bahwa dirinya tidak mengalami perubahan apapun dalam kehidupan pribadi.
“Penampilan Islami itu hanya karena tuntutan peran. Sama seperti ketika saya pernah diminta untuk berpakaian seperti perempuan dalam beberapa program TV. Itu hanya untuk peran. Saya tetap seperti dulu,” ujar Aming.