Pertanyakan Ghea Indrawari yang Belum Menikah, Anang Hermansyah Dihujat Netizen

Anang Hermansyah dan Ghea Indrawari
Sumber :
  • Tangkapan Layar

VIVA Showbiz – Anang Hermasnyah tengah menjadi sorotan netizen akibat pertanyaan yang ia lontarkan kepada Ghea Indrawari. Dalam acara podcastnya, Anang Hermansyah mengundang Ghea Indrawari sebagai pembicara dan membahas soal kehidupan asmara sang penyanyi.

Cuplikan saat Anang Hermansyah menanyakan urusan pribadi Ghea Indrawari soal pernikahan pun viral karena dinilai kurang sopan. Scroll lebih lanjut ya.

Anang Hermansyah mulanya menanyakan berapa usia Ghea Indrawari. Suami Ashanty tersebut nampak keheranan karena sampai kini Ghea Indrawari belum punya pasangan.

"Umur berapa sih kamu?" tanya Anang Hermansyah, mengutip video Instagram @rumpi_gosip, Jumat 26 April 2024

"26," jawab Ghea Indrawari.

"26? Terus kamu mau menikah umur berapa?" tanya Anang lagi.

"Nggak kepikiran," jawab Ghea.

Ghea Indrawari

Photo :
  • IG @gheaindrawari

Mendengar pernyataan dari Ghea Indrawari tersebut, Anang Hermansyah semakin keheranan. Ia mengira bahwa Ghea Indrawari tidak mau menikah mengingat usianya yang sudah cukup matang untuk berumah tangga.

Tetapi, Ghea menegaskan suatu hari nanti pasti akan menikah apabila telah dipertemukan dengan jodohnya.

"Berarti nggak nikah?" tanya Anang Hermansyah.

"Kalau ada jodohnya ya menikah," jawab Ghea.

Anang Hermansyah

Photo :
  • IG @ananghijau

Tetapi menurut Anang Hermansyah, di zaman sekarang ini akan sulit mencari pasangan apabila Ghea tidak mau memulainya. Anang menasihati Ghea supaya segera mencari pacar yang kelak akan dibawake jenjang pernikahan.

Ghea Indrawari pun mengaku masih santai perihal pernikahan, mengingat ia juga masih fokus berkarir di dunia hiburan. Lebih lanjut, Anang Hermansyah menanyakan apakah sekarang ini Ghea Indrawari sedang menaksir seseorang. Berhubungan Ghea mengaku hanya sedang suka dengan boyband BTS, Anang semakin penasaran apakah penyanyi jebolan idol itu masih suka dengan lawan jenis. 

"Nggak naksir orang? Kamu suka laki-laki kan?" tanya Anang Hermansyah.

"Suka lah," jawab Ghea.

Menanggapi obrolan Anang Hermansyah dan Ghea Indrawari tersebut, banyak netizen yang geram karena menilai itu adalah hal yang snagat pribadi. Cara Anang menanyakan masalah asmara Ghea Indrawari pun dinilai kurang sopan.

"Dia pikir semua perempuan harus nikah muda kayak anaknya si Aurel kali," komentar seorang netizen.

"Padahal Ashanty nikah sama dia usia 30-an," timpal lainnya.

"Ini kayak tetangga julid yang nanya kenapa belum nikah," komentar lainnya.