Viral Foto Komeng di Surat Suara Pemilu 2024, Para Artis Beri Respons Begini

Komeng
Sumber :
  • Tangkapan Layar: TikTok

VIVA Showbiz – Media sosial saat ini tengah dihebohkan oleh berita terkait foto lucu komedian Komeng di dalam surat suara DPD RI Pemilu 2024 Dapil Jawa Barat. Foto lucu Komeng dalam surat suara tersebut kini sedang ramai dibahas.

Sebagai informasi, dalam surat suara itu, foto Komeng memang beda dari yang lain. Komeng yang mengenakan kemeja biru tampak tengah berekspresi lucu dengan mata melotot. Tak ayal, jika foto itu sukses menarik perhatian banyak orang. Scroll lebih lanjut.

Setelah foto itu viral, unggahan terakhir Komeng di Instagramnya pun dipenuhi oleh banyak komentar. Komeng mengunggah foto yang menampilkan dirinya tengah berada di dalam mobil. Ia memperlihatkan noda tinta di jari kelingking sebagai tanda telah mencoblos.

Hingga artikel ini dibuat, unggahan itu sudah mendapat lebih dari 17 ribu komentar. Tak hanya masyarakat umum saja, sederet rekan-rekan artis juga ikut memberi respons. Mereka memberi doa terbaik agar Komeng berhasil meraih kemenangan di Pemilu 2024 ini.

"Jadi ini mah," tulis Andre Taulany.

"Lolos ini mah Bang," tulis Torra Sudiro.

"Baaaaangg.. moga2 lolos yee," tulis Boris Bokir.

Pelawak Komeng

Photo :
  • Tanggapan layar video YouTube

Sebagai informasi, Komeng sebelumnya telah angkat bicara terkait fotonya yang tengah viral tersebut. Pria kelahiran Jakarta itu mengungkap jika fotonya tersebut anti mainstream dan berbeda dari yang lain. Jika dilihat, gaya komeng dalam foto itu memang unik dan  baru.

"Ya ane demen saja, anti mainstream, enggak sama kayak orang lain," kata Komeng saat dihubungi awak media, Rabu, 14 Februari 2024.

Komeng kemudian juga mengaku ingin sesuatu yang baru sehingga menggunakan foto tersebut. Komeng lantas bercerita mengenai proses dirinya mendaftarkan foto itu hingga akhirnya digunakan di surat suara. 

"Kan ada tuh yang waktu awal-awal, kita harus kirim foto biasa. Terus, masuk ke yang tetap, dari DCS ke DCT, minta foto buat administrasi, foto buat surat suara belum. Setelah ditetapkan, baru minta foto buat surat suara," ucap Komeng.

"Kalau KPU Jabar, menyarankan pakai baju daerah, boleh juga pakai yang membuat khas diri masing-masing, menurut mereka.  Nah, saya bawa foto itu. Nah, dia ketawa. Saya bilang, 'ini gue melanggar enggak nih? Salah enggak', 'enggak sih pak, enggak ada peraturannya kayak begini. Ya sudah, kalau abang begini, enggak masalah', katanya begitu," ucap Komeng menambahkan.