Lisa BLACKPINK Pamer Foto Bareng Rihanna saat Tampil di Paris

Lisa BLACKPINK dan Rihanna
Sumber :
  • Instagram @lalalalisa_m

Prancis – Baru-baru ini, gelaran acara Gala Des Pieces Jaunes 2024 digelar di Accor Arena, Paris, dan menampilkan sejumlah bintang ternama, termasuk Lisa BLACKPINK dan Stray Kids pada Sabtu, 27 Januari 2024.

Selain penampilannya yang memukau, ternyata ada hal menarik lain yang dilakukan oleh Lisa BLACKPINK, di mana idol asal Thailand tersebut berpose bersama dengan penyanyi kenamaan Rihanna. Scroll ke bawah untuk simak artikel selengkapnya. 

Lisa BLACKPINK

Photo :
  • Instagram @lalalalisa_m

Acara tersebut juga menampilkan penampilan dari artis terkenal lainnya, termasuk Maroon 5, Pharrell Williams, J Balvin, A$AP Rocky, dan masih banyak lagi. Di antara para tamu yang hadir, tampaknya Rihanna, penyanyi, aktris, dan pengusaha asal Barbados, juga turut memeriahkan acara tersebut.

Netizen pun sangat senang melihat Rihanna menikmati penampilan spektakuler dari Lisa BLACKPINK dan Stray Kids. Banyak yang berharap agar Rihanna dapat berinteraksi dengan dua grup tersebut selama atau setelah pertunjukan.

Lisa BLACKPINK dan Rihanna

Photo :
  • Instagram @lalalalisa_m

Ternyata, harapan para penggemar BLACKPINK (disebut BLINK) menjadi kenyataan setelah Lisa mengonfirmasi pertemuan mereka melalui unggahan foto di Instagram pribadinya. 

Dalam unggahan foto tersebut, Lisa BLACKPINK dan Rihanna terlihat sama-sama tersenyum, berdiri berdampingan, dan terlihat memesona dengan busana desainer mereka masing-masing.

Foto tersebut segera menjadi viral, dan netizen pun merayakan momen ikonik ini. Menariknya, ini mungkin bukan pertemuan pertama mereka, karena dilaporkan bahwa Lisa juga hadir dalam ulang tahun rapper dan produser Amerika, Jay-Z, pada Desember 2023, di mana Rihanna juga dikabarkan turut hadir, seperti yang dilansir dari Koreaboo pada Senin, 29 Januari 3024. 

Pertemuan dua ikon dunia ini memberikan kebahagiaan tersendiri bagi penggemar, dan momen ini menciptakan sorotan positif dalam dunia hiburan.

Komentar Netizen

Para penggemar baik dari Lisa BLACKPINK maupun Rihanna pun memberikan berbagai reaksi senang mereka ketika kedua idola  tersebut bertemu dengan akrab dan bahkan berfoto bersama.

“LILI and RIRI (emoji hati merah).”

“Love you lili and riri.”

“I’m so proud of you.”

“ANJIRRR RIHANA COOKKKK.”

“Kalian luar biasa.”

“Mimpi hadi kenyataan.”