Deddy Corbuzier Geram Tanggapi Konten Elia Myron yang Dituding Menistakan Agama
- Tanggapan layar video YouTube
VIVA Showbiz – Deddy Corbuzier ikut angkat bicara soal viralnya pernyataan dari TikTokers Elia Myron yang diduga mengandung unsur penistaan agama. Elia Myron atau Elia Hathaway belakangan ini menjadi perbincangan publik karena konten-kontennya yang membahas seputar agama.
Bahkan karena beberapa kontennya, Elia Myron sudah dinilai sebagai pemecah belah bangsa Indonesia karena membanding-bandingkan keyakinan. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.
Suami Sabrina Chairunnisa itu mengaku kesal dengan konten-konten milik Elia Myron yang cenderung membandingkan satu agama dengan yang lainnya seolah ingin memecah belah bangsa dengan agama yang mereka anut.
"Ada Elia Myron. Ini saya gatel soal ini, karena anda koar-koar soal agama," kata Deddy Corbuzier dikutip dari video YouTubenya, Rabu, 29 November 2023.
"Yang jadi masalah adalah ketika anda membawa-bawa Alkitab. Satu agama dalam pembahasan tersebut kemudian membandingkannya, kitab tersebut dengan kitab agama lain. Di sini masalahnya," tambahnya.
Deddy Corbuzier mengibaratkan Elia Myron menerobos masuk ke kamar orang lain hanya untuk menjelek-jelekannya dan membandingkan dengan kamar miliknya sendiri.
Bagi Deddy Corbuzier, bahkan dirinya sendiri tidak berani membahas apa yang telah disampaikan oleh Elia Myron di beberapa kontennya karena pembahasan itu adalah hal yang sangat sensitif.
Meskipun masyarakat Indonesia hidup bertoleransi, Deddy Corbuzier menilai tidak seharusnya Elia Myron menimbulkan perpecahan.
Deddy Corbuzier merasa opini yang disampaikan oleh Elia Myron soal agama membuat dirinya sangat tersinggung. Ia juga yakin, banyak orang beragama di negeri ini yang merasa tidak suka dengan apa yang disampaikan Elia Myron.
"Menurut anda gimana perasaan teman anda? Ketika kamarnya dibandingin dengan kamar anda. Anda masuk aja perlu permisi. Kalau saya jadi teman anda, tersinggung. Dan saya sebagai rakyat indonesia di agama tertentu saya pun tersinggung," kata Deddy Corbuzier.
Lebih lanjut, Deddy Corbuzier mengutip satu ayat Al-Qur'an yang menyatakan bahawa apapun agama yang diyakini seseorang, maka hal itu sudah menjadi urusan mereka masing-masing dengan penciptanya.
Maka tidak sepantasnya sebagai manusia justru ikut campur dan membanding-bandingkannya.
"Dalam surat Al Kafirun ayat ke-6 anda pasti ngga ngerti, ditulis, 'lakum dinukum waliyadin', artinya untukmu agamamu, untukku agamaku. Jadi ngga dibandingkan," jelasnya.
Deddy Corbuzier lantas menegaskan supaya Elia Myron tidak asal beropini tentang hal-hal yang sensitif. Deddy Corbuzier meminta agar TikTokers itu melakukan riset lebih dalam sebelum menyampaikan pendapatnya di hadapan publik.
"Sebelum anda beropini, pahami dulu kondisinya dan jangan memercikan api. Pahami dulu sensitifitas masalahnya, baru lakukan riset. Kalau risetnya pun mendukung, buktikan risetnya. Kalau asal bicara asal bersuara, monyet juga punya suara. Jadi jangan ambil dan pilih data yang cuma mendukung apa yang anda pikirkan," pungkas Deddy Corbuzier.
Elia Myron dikenal sebagai sosok yang kontroversial karena kerap membahas tiga agama yaitu Islam, Kristen, dan Yahudi. Ia juga tidak segan membahas mengenai perang Palestina dan Israel.
Konten mengenai teologi agama tersebut berhasil mendulang perhatian publik. Elia Myron juga diduga telah melecehkan Nabi, ketika membalas komentar dari seorang netizen.
Elia diduga melayangkan perkataan tak pantas tentang seorang Nabi tertentu, "setidaknya saya tak seperti nabi palsu, yang moralnya rusak dan isinya juga kosong," tulis Elia menanggapi komentar tersebut.
Melihat adanya komentar itu, pemilik akun TikTok tersebut kemudian memberikan tanggapan. Ia mengatakan bahwa meskipun Elia tidak menyebutkan inisial tertentu, tapi frasa yang ditulis tersebut mengarah kepada Nabi Muhammad SAW.