Bantu Palestina, Ananda Omesh Lelang Motor Limited Edition

Ananda Omesh
Sumber :
  • IG @omeshomesh

JAKARTA – Ananda Omesh, kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap isu-isu kemanusiaan. Kali ini, Ananda tergerak untuk membantu korban perang yang ada di Palestina. Sebagai wujud kepedulian, ia memutuskan untuk melelang sepeda motor kesayangannya, jenis Royal Enfield Classic 500 Pegasus Limited Edition, melalui akun Instagram pribadinya.

Motor klasik yang ia tawarkan ini memiliki keunikan tersendiri, yakni hanya terdapat 40 unit di Indonesia dan sebanyak seribu unit di seluruh dunia. Motor tersebut merupakan produksi tahun 2018 dan memiliki odometer yang menunjukkan jarak tempuh sekitar 100++ kilometer. Scroll lebih lanjut ya.

"Bismillahirrahmanirrahim. Insya Allah saya dan @dianayulestari akan melelang motor simpanan kami, Royal Enfield Classic 500 'Pegasus' Limited Edition," ujar Ananda dalam caption di akun Instagram-nya.

Tujuan lelang ini tidak lain adalah untuk menggalang dana bagi korban perang di Palestina. Omesh memastikan bahwa seluruh hasil penjualan motor tersebut akan disumbangkan sepenuhnya. 

"Hanya ada 40 unit di Indonesia dan 1.000 unit di seluruh dunia. Produksi tahun 2018 dengan kilometer rendah 100++ dan seluruh hasil penjualannya nanti 100% akan disumbangkan untuk saudara-saudari kita di Palestina," sambungnya.

Pembukaan lelang dimulai dengan harga yang sama saat motor tersebut pertama kali dibeli, yakni Rp109.900.000. Bagi yang tertarik untuk berpartisipasi, penawaran diterima dengan kelipatan sebesar Rp5 juta. Proses lelang ini berlangsung mulai dari Sabtu, 4 November 2023 dan akan ditutup pada Selasa, 7 November 2023 pukul 20.00 WIB. Omesh juga menambahkan harapannya atas lelang ini.

Ananda Omesh pamer motor baru

Photo :
  • Instagram @omeshomesh

"Semoga Allah selalu menjaga dan meluruskan niat kita, semoga pertikaian di Palestina segera reda, semoga motor ini kelak bermanfaat dunia akhirat bagi pemiliknya," kata Omesh.

Reaksi positif pun mengalir dari warganet dan rekan sesama artis, yang mendoakan agar motor tersebut berhasil terjual dengan harga tertinggi dan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat Palestina.

Ini bukanlah aksi sosial pertama dari Ananda Omesh. Sebelumnya, di tengah pandemi COVID-19, Omesh sempat merelakan mobil kesayangannya untuk diubah menjadi ambulans guna membantu penanganan pasien COVID-19.