Viral Seorang Wanita Diduga Fuji Mabuk-mabukan dengan Pria di Kelab, Begini Tanggapan Haji Faisal

Fuji An
Sumber :
  • Tangkapan Layar: Instagram

VIVA – Adik Fadly Faisal, Fuji kembali disorot publik lantaran video dirinya diduga mabuk berat viral di media sosial. Dalam video yang beredar, netizen menduga bahwa wanita tersebut adalah Fuji.

Lantas, bagaimana tanggapan Haji Faisal? Yuk scroll ke bawah untuk mengetahui informasi selengkapnya.

Diduga mabuk di kelab malam

Fuji

Photo :
  • IG @fuji_an

Baru-baru ini beredar video seorang wanita yang terlihat mabuk-mabukan di sebuah kelab malam bersama dengan seorang pria. Diduga, wanita tersebut adalah Fujianti Utami Putri alias Fuji.

Setelah video tersebut viral, ayah Fuji yakni Haji Faisal pun buka suara. Saat ditanya mengenai kebenarannya, ia mengaku tidak mengetahui secara pasti.

Kakek Gala itu mengungkapkan bahwa ia tak yakin bahwa putrinya itu mabuk-mabukan di kelab malam seperti pemberitaan yang disebutkan. Bahkan menurutnya, hal itu tidak mungkin Fuji lakukan.

“Itu kan belum pasti, ada kebenarannya gak? Rasanya gak mungkin kalau menurut saya,” kata Haji Faisal, dikutip dari Instagram @lambe_turah pada Selasa, 8 Agustus 2023.

Fuji disebut tak pernah mabuk-mabukkan

Fuji An

Photo :
  • IG @fuji_an

Lebih lanjut, Haji Faisal mengungkapkan jika selama ini dirinya tidak pernah melihat anak bungsunya melakukan sesuatu yang tidak sepatutnya dilakukan, apalagi sampai mabuk atau dugem.

“Saya selama ini belum pernah liat anak saya macam-macam. Nggak ada anak saya mabuk segala macam, setahu saya,” sambungnya.

Meski begitu, ayah mertua mendiang Vanessa Angel itu mengatakan bahwa semua bisa saja berubah. Ditambah Fuji sudah tidak tinggal serumah dengannya sehingga tak mengetahui pasti apa saja yang dilakukan oleh anak bungsunya itu.

“Namun saya tidak bisa memastikan, kenapa? Namanya dunia sudah berubah dan dia sudah tidak tinggal di rumah,” terang Haji Faisal.

Berita miring itu pun menuai pro kontra. Dalam unggahan akun instagram @lambe_turah, banyak warganet yang berkomentar.

Wajar aja sih. Emang seleb gak bisa party? Kecualu dia itu pemuka agama barulah gak wajar,” ungkap netizen. 

Sebenarnya banyak sih yang begini. Cuma emang belom ketahuan aja,” ujar netizen lainnya.

Astagfirullahaladzim. Fuji anak baik, anak sholehah. Gak mungkin seperti itu. Itu semua hanya fitnah,” terang netizen.