Geser Raffi Ahmad, Ini 7 Sumber Kekayaan Rey Utami yang Capai Rp4,7 Triliun

Rey Utami dan Pablo Putra Benua.
Sumber :
  • U-Report

Jakarta – Artis terkaya di Indonesia masih didominasi oleh nama-nama lama dan sebagian besar dari mereka saat ini memiliki kanal YouTube serta terjun ke dunia bisnis. Tak pelak, mereka itu sampai mendapat julukan ‘sultan’ karena bisa memamerkan gaya hidup mewah. 

Belum lama ini, Cydem International Research merilis analisis dan investigasi artis terkaya di Indonesia. Hasilnya, peringkat 1 ditempati Rey Utami dengan kekayaan Rp4,7 T. Kekayaan itu berasal dari sang suami yang menjadi seorang pengusaha. Nah, berikut ulasan selengkapnya. 

1. YouTube

Perempuan kelahiran 24 Maret 1987 itu memiliki kanal YouTube sendiri. Bersama dengan sang suami, Rey Utami saat ini lebih fokus untuk mengembangkan kanla YouTube milik mereka, Reyben Entertainment. Kontennya itu mulai dari podcast, wawancara, sampai kuliner. 

2. Penyanyi

Selain itu, Rey Utami juga adalah seorang vokal kedua dalam single band Dadali yang berjudul Di Saat Aku Mencintaimu. Hal ini membuat dirinya menambah penghasilan kekayaannya. 

3. Presenter

Rey Utami

Photo :
  • Instagram @reyutami

Rey Utami tercatat sempat menjadi salah satu presenter pagelaran besar seperti ajang Euro yang ditayangkan stasiun televisi swasta di Tanah Air. Rey juga diketahui menjadi seorang penggemar berat Manchester United, Timnas Spanyol, dan Chicharito. 

4. Endorsement

Memiliki akun Instagram dengan jumlah pengikut mencapai 1 juta, tentu saja Rey Utami menerima banyak tawaran endorsement dari berbagai produk, salah satunya kecantikan. 

5. Bisnis Fashion

Rey Utami dan Pablo Putra Benua.

Photo :
  • U-Report

Selain itu, dia juga meluncurkan brand fashion yang menawarkan outfit, busana muslim sampai mukena. Bukan hanya itu, Rey juga menghadirkan baju couple dengan desain yang unik. Bersama sang suami, dia juga mempromosikan sendiri produknya sebagai model. 

6. Bisnis Properti

Selain itu, sang suami yang bernama Pablo Benua memiliki profesi sebagai seorang pengacara dan memiliki usaha properti. Rey Utami juga terkadang membantu bisnis sang suami. 

7. Bisnis Kuliner

Artis yang sempat dipidana karena kasus pencemaran nama baik itu juga memiliki bisnis kuliner yang cukup populer di Instagram. Bisnis kuliner yang ditawarkan itu mulai dari steak, bakso, nasi goreng, mie ayam, sea food, dan masih banyak yang lainnya.