Gali Penyebab Kematian, Autopsi Jasad Coco Lee Akan Dilakukan

Coco Lee
Sumber :
  • Instagram @cocolee

HONG KONG – Penyanyi asal Hong Kong, Coco Lee ditemukan meninggal dunia usia diduga melakukan percobaan bunuh diri di kediamannya pada 2 Juli 2023 lalu. Kepergian pengisi suara soundtrack film Mulan ini meninggalkan tanda tanya besar sehingga kepolisian pun masih menggali penyebab pasti kematiannya dengan berencana melakukan autopsi.

Kepergian bintang pop terkenal Coco Lee baru-baru ini mengejutkan banyak penggemar dan publik. Sebelumnya, dilaporkan bahwa Coco Lee mencoba bunuh diri pada tanggal 2 Juli, dan ditemukan oleh ibunya.

Penyanyi itu langsung dirawat di rumah sakit, tetapi mengalami koma, dan secara resmi meninggal dunia pada 5 Juli. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Coco Lee

Photo :
  • Instagram @cocolee

Menurut laporan pada 6 Juli, saudara perempuan Coco Lee telah angkat bicara mengenai kematian saudara perempuannya yang tak wajar sehingga akan dilakukan autopsi.

“Karena Coco tidak meninggal karena sebab alami, pemerintah meminta otopsi. Sejauh ini belum ada detail spesifik, dan kami harus menunggu. Hasil otopsi dijadwalkan akan diumumkan pada bulan Agustus," ujarnya, dikutip laman The Star.

Selain itu, media lokal melaporkan bahwa pemakaman Coco Lee akan diadakan sesuai dengan ritual Buddha, dan keluarganya juga berencana mengadakan upacara peringatan terpisah untuk para penggemarnya. Juga dikabarkan bahwa mantan suami Coco Lee sedang dalam perjalanan ke Hong Kong setelah berita kematiannya itu.

Coco Lee

Photo :
  • Koreaboo

Di sisi lain, Coco Lee yang bernama lahir Ferren Lee lahir pada tahun 1975 di Hong Kong. Dia kemudian menjadi legenda pop di Asia dengan berbagai hits, seperti "It's a Party", "Before I Fall in Love", "Just No Other Way", dan "A Love Before Time".

Coco Lee menikah dengan pengusaha Bruce Rockowitz pada tahun 2011, namun pernikahannya dikatakan penuh dengan masalah, menyebabkan bintang wanita tersebut menderita depresi.

Sebelum kematiannya, Coco Lee membuat surat wasiat untuk mewariskan aset sekitar 128 juta USD kepada ibunya, yang berusia 86 tahun.

Sebelumnya, Coco Lee dikabarkan meninggal dunia pada Rabu, 5 Juli 2023 di usianya yang ke-48 tahun. Penyanyi legendaris asal Hongkong tersebut menghembuskan napas terakhirnya setelah diketahui melakukan percobaan bunuh diri.

Coco Lee

Photo :
  • Instagram @cocolee

Hal itu disampaikan sendiri oleh pihak keluarga Coco yakni kedua saudara perempuannya, Nancy Lee dan Carol Lee melalui sebuah unggahan di media sosial Instagram. 

Diungkap oleh saudara perempuannya bahwa Coco Lee menderita depresi yang telah dialaminya selama beberapa tahun belakangan ini. Namun, kondisi depresinya semakin memburuk pada beberapa bulan terakhir ini. 

“Dengan sangat sedih, kami di sini menyampaikan berita yang paling menghancurkan: CoCo telah menderita depresi selama beberapa tahun tetapi kondisinya memburuk secara drastis selama beberapa bulan terakhir,” tulisnya yang dikutip dari Instagram @nancy_yauyetei pada Kamis 6 Juli 2023.