Ketahuan Selingkuh, Virgoun Sempat Ngaku Gak Mau Ketemu Wanita di Dunia Gemerlapan
- Tangkapan layar
VIVA Showbiz – Perselingkuhan Virgoun telah dibongkar oleh sang istri Inara Rusli melalui unggahan di media sosial. Tidak hanya mengungkapkan identitas wanita yang telah menggoda suaminya, Inara Rusli bahkan merinci jumlah pengeluaran Virgoun yang telah dipakai untuk bersenang-senang dengan wanita simpanannya.
Virgoun padahal sudah pernah membuat surat pernyataan bermaterai yang menyebutkan bersedia diproses secara hukum yang berlaku apabila kedapatan menghianati istrinya. Scroll lebih lanjut ya.
Pada awal tahun ini Virgoun dan Inara Rusli menjadi bintang tamu dalam podcast YouTube Uus. Dalam kesempatan itu, keduanya bernostalgia ke masa PDKT di mana Virgoun suka mengajak Inara ke apartemennya untuk menonton film. Virgoun mengaku tidak mau membawa sang istri ke tempat hiburan malam karena Inara bukan orang yang suka dunia gemerlapan seperti itu.
"Kayaknya gue udah mencoba semua cara gitu di masa lalu. Gue pengen ngasih dia yang ngga sederhana," ujar Virgoun, mengutip YouTube Uus Kamukita, Rabu 26 April 2023.
Sebelum kasus perselingkuhan ini terungkap, Virgoun mengaku sejak mengenal Inara Rusli ingin banyak memperbaiki diri. Termasuk menjadi sosok anak rumahan dan tidak ingin lagi bertemu wanita-wanita di dunia hiburan malam.
"Sebenarnya saat itu gue pengennya jadi home boy gitu. Gue udah males ketemu perempuan di dunia gemerlapan udah males," jelas Virgoun.
Sejak bertemu dengan Inara Rusli, Virgoun mengakui ada banyak hal yang berubah di dalam hidupnya. Inara bagaikan sebongkah berlian karena memiliki paras yang cantik dan sifat yang baik. Ia menilai sang istri tidak pernah melakukan kenakalan-kenakalan di dunia luar seperti merokok atau minum alkohol.
"Enggak, dia enggak pernah nyentuh dunia malam. Ngerokok ngga, minum alkohol ngga pernah dari kecil, nyentuh tempat gitu juga ngga, ya paling cuma nyanyi karena kerjaan bukan yang as you will gitu. Makanya itu, gue berasa dapat berlian," kata Virgoun.
Hingga kini, Virgoun masih bungkam soal kabar perselingkuhan yang telah dibocorkan oleh sang istri. Bahkan, Inara mengungkapkan bahwa Virgoun justru kabur bersama wanita simpanannya alih-alih merenungi kesalahannya dan meminta maaf.