Intip Rumah Baru Raffi Ahmad, Ada Kamar untuk Calon Adik Rayyanza

Rumah baru Raffi Ahmad
Sumber :
  • Tanggapan layar video YouTube

VIVA ShowbizRaffi Ahmad saat ini sedang menanti pembangunan istana barunya di Andara selesai yang mana akan menjadi rumah idaman bagi banyak orang. Rumah mewah tersebut rencananya akan disambung dengan rumah lama Raffi yang terletak tepat di sebelahnya.

Namun, rumah baru ini akan menjadi tempat yang sangat privat bagi Raffi dan keluarganya sehingga urusan pekerjaan akan dilakukan di sebelah. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Rumah mewah yang masih dalam proses penyelesaian detail itu baru-baru ini terungkap dalam YouTube Alshad Ahmad. Kekasih Tiara Andini itu berkunjung ke rumah Raffi untuk melihat bagaimana kemewahan di dalamnya.

Setibanya di sana, Alshad sudah dibuat kagum dengan basement canggih untuk memarkir mobil-mobil mahal milik Raffi.

Ada lift mobil yang akan mempermudah akses keluar masuk mobil ke parkiran. Alshad pun tercengang dengan betapa besarnya rumah baru Raffi Ahmad ini.

"Sebenarnya rumah ini ngga besar, cuma 350 meter aja tanahnya ini," kata Raffi, dikutip Kamis 2 Februari 2023.

Selesai mengeksplorasi bagian basement, Raffi dan Alshad mencoba lift yang akan membawa mereka ke bagian rumah lainnya. Menurut Raffi, rumah tersebut sebenarnya terdiri dari 5 lantai termasuk basement hingga kamar Rafathar di paling atas.

"Ada 5 lantai, basement, service, lantai 1, kamar gue, dan kamarnya Rafathar," jelas Raffi Ahmad.

Setibanya di lantai atas, Raffi Ahmad menunjukan sebuah kamar yang rencananya akan digunakan oleh calon adik Rayyanza. Secara tidak langsung, suami Nagita Slavina itu mengisyaratkan bahwa ia masih ingin punya anak lagi.

"Nah yang ini kamar kita siapin buat adek bayi. (bukan Rayyanza) nanti ada baru lagi udah disiapin ini buat adek bayi," paparnya.

Raffi kemudian menunjukan kamar pribadinya dengan Nagita Slavina yang didominasi dengan warna putih.

Rumah baru Raffi Ahmad

Photo :
  • Tanggapan layar video YouTube

Di bagian kamar mandi mereka, Nagita memilih sendiri warna kesukaannya yaitu merah muda. Terdapat juga bath up canggih yang airnya bisa memberikan sensasi pijatan.

Untuk kamar anak-anaknya, Raffi membuat kamar Rafathar dan Rayyanza terhubung dengan satu kamar mandi. Ada juga area bermain untuk anak yang mana terdapat perosotan hingga tempat panjat tebing di dindingnya. 

Semua bagian rumah itu akan memiliki connecting door yang akan menghubungkan dengan rumah lama Raffi di sebelahnya.

Pembangunan rumah mewah tersebut rupanya memakan waktu hingga 2 tahun lamanya. Raffi mengungkapkan bagian terlama dari pembangunan tersebut adalah di bagian basement yang memakan waktu 3-4 bulan.