NCT 127 Sempat Beri Imbauan Sebelum Konser Dihentikan, NCTZen Menangis
- VIVA/Isra Berlian
VIVA Showbiz – Konser hari pertama NCT 127 bertajuk NCT 127 2ND TOUR ‘NEO CITY: JAKARTA – THE LINK berakhir kurang menyenangkan bagi para NCTZen pda Jumat malam WIB 4 November 2022 di ICE BSD Tangerang, Banten.
Hal ini menyusul dengan diberhentikannya konser NCT 127 oleh pihak kepolisian. Penghentian konser ini dilakukan pihak kepolisian lantaran diketahui adanya 30 orang pingsan. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.
“Karena lebih dari 30 orang yang pingsan sesuai dengan kesepakatan dan juga demi keamanan rekan2 sekalian untuk itu kami dari kepolisian kami menghentikan kegiatan ini,” bunyi pengumuman dari pihak kepolisian, Jumat 4 November 2022.
Sebelum resmi dihentikan oleh pihak kepolisian, dua member NCT 127 yakni Taeyong dan Doyoung sudah mulai melihat adanya aksi dorong-dorongan setelah kesembilan member NCT 127 membawakan lagu Paradise tepat pukul 21.00 WIB.
Leader NCT 127, Taeyong meminta agar para NCTZen terutama pada section standing bagian tengah untuk mendorong maju.
“Tolong mundur bersama supaya acara ini bisa berlanjut ya. Mohon kerjasamanya. Semuanya tidak apa-apa?,” kata Taeyong.
Taeyong juga meminta agar meminta penggemar tidak merangsak maju ke depan sehingga membahayakan penonton lainnya.
“Ayo pembatasannya sudah ada jangan dorong-dorongan. Bagi yang belakang mundur ke belakang agar yang depan ke belakang ya,” kata Taeyong.
Taeyong bahkan sempat mengungkap untuk istirahat sejenak lantaran adanya insiden dorong-dorongan di bagian standing tengah.
“Kita istirahat dulu sebentar ya. Kalau tidak jaga jarak kita tidak bisa lanjut acaranya,” kata Taeyong.
Taeyong juga sempat meminta agar penggemar bisa kondusif.
“Kita bisa lanjut yang terpenting adalah keamanan bersama. Saya mohon bantuannya. Jangan sampai ada yang terluka,” kata Taeyong.
“Kalau merasa ada yang tidak kuat angkat tangan,” kata Taeyong.
Sementara itu para member NCT 127 lainnya juga terlihat ke sisi panggung untuk melihat kondisi dari penggemar mereka.
Sementara itu penggemar yang telah datang sejak pagi mengetahui konser dihentikan terlihat menangis.
Tidak hanya itu saja beberapa lainnya juga meluapkan amarah mereka kepada NCTZen yang tidak patuh sehingga menyebabkan konser dihentikan.