Madame Tussauds Umumkan Tanggal Peluncuran Patung Lilin Agnez Mo

Agnez Mo.
Sumber :
  • Instagram @agnezmo

VIVA Showbiz – Penyanyi Agnez Mo, dibuatkan patung lilin yang akan dipajang di museum Madame Tussauds Singapura. Proses pembuatan patung lilin Agnez Mo sudah dilakukan sejak 2019 lalu. Pencapaian yang diraih Agnez Mo, buat pihak Madame Tussauds Singapura sepakat untuk membuat patung lilin Agnez Mo.

Setelah lama dinanti, para penggemar Agnez Mo tiba-tiba saja heboh karena adanya kabar yang menyebut patung lilin idola mereka itu akan diluncurkan pada Oktober mendatang. Informasi itu awalnya diunggah di akun Instagram resmi Madame Tussauds Singapura, @mtssingapore.

Pihak Madame Tussauds Singapura mengunggah foto teka-teki yang menampilkan bagian leher dan sedikit bagian wajah dari seorang wanita yang diduga kuat adalah Agnez Mo. Wanita itu terlihat mengenakan kalung. Kemudian memberikan petunjuknya.

Agnez Mo

Photo :
  • IG @agnezmo

"Petunjuk:
1. Dia masuk ke industri musik dengan album anak-anak pada usia enam tahun
2. Dia adalah artis Indonesia yang paling banyak mendapat penghargaan sampai saat ini
," tulis akun tersebut.

Melalui caption yang tertera dalam unggahan itu, pihak Madame Tussauds Singapura meminta masyarakat menebak, siapa sosok dalam foto tersebut yang patung lilinnya akan dirilis pada bulan Oktober mendatang.

"Bisakah Anda menebak sosok ikonik berikutnya yang akhirnya hadir di Madame Tussauds Singapura Oktober ini?" bunyi caption tersebut dalam bahasa Inggris dikutip VIVA, Rabu, 14  September 2022.

Agnez Mo

Photo :
  • IG @agnezmo

Setelah sempat mengunggah teka-teki, pihak Madame Tussauds Singapura akhirnya mengumumkan, patung lilin yang dimaksud akan dirilis pada bulan Oktober mendatang adalah  Agnez Mo. Informasi itu diunggah di Instagram resmi Madame Tussauds Singapura.

Pihak Madame Tussauds Singapura mengunggah foto Agnez Mo, lengkap dengan keterangan waktu yang menjelaskan bahwa patung lilin Agnez Mo akan dirilis pada tanggal 5 Oktober 2022.

"Yes it's Agnez! WEDNESDAY, 5 OCTOBER," tulisnya.