Bungkam soal Paris Fashion Week, Jordi Onsu Temui Dubes di Belanda

Jordi Onsu
Sumber :
  • Instagram Jordi Onsu

VIVA – Belum lama ini, beberapa brand asal Indonesia mendapat kritikan usai tampil di Paris. Salah satunya adalah brand makanan yang dikelola oleh Ruben Onsu dan Jordi Onsu, Geprek Bensu. Brand-brand itu tampil di Paris berbarengan dengan gelaran Paris Fashion Week (PFW) 2022.

Baik Ruben maupun Jordi tampaknya tidak mau terlalu banyak memberi komentar terkait banyaknya kritikan dari warganet. Ruben bahkan tidak mau menyerang balik warganet yang telah memberi komentar miring.

“Jadi ketika semua orang berkomentar yang baik, gue terima dengan baik. Tapi yang tidak baik, yang hanya ikut-ikutan, ya gue hanya itu, dibalikin ke polanya. Bukan tugas gue buat mengubah pola pikiran orang," kata Ruben Onsu seperti dikutip VIVA dari tayangan YouTube Melaney Ricardo, Senin, 21 Maret 2022.

Sementara itu, adik Ruben, Jordi Onsu memilih untuk membungkam komentar miring dari warganet dengan hal membanggakan. Ya, belum lama ini, Jordi datang berkunjung ke Belanda dan bertemu dengan Duta Besar Indonesia di Belanda. Foto-foto dan video kunjungan itu diunggah Jordi ke Instagram pribadinya.

Ruben Onsu

Photo :
  • ist

Kedatangan Jordi ke Belanda salah satunya bertujuan untuk menggali informasi tentang bagaimana cara agar produk makanan miliknya bisa menembus pasar Eropa khususnya di Belanda. Meski sempat mendapat banyak kritikan, namun Jordi optimis untuk membawa brand makananya go internasional.

Bertamu ke Wisma Duta dan masak Geprek Bensu untuk Bapak Duta Besar Indonesia untuk Belanda beserta ibu, juga Atase Perdagangan dan Atase Imigrasi. Diskusi kali ini juga mendapat arahan langsung, bagaimana agar produk Bensu segera masuk Belanda, baik produk Retail, dan juga pembukaan outlet Geprek Bensu di belanda. Ini salah satu tujuan utama trip kami, masuk market eropa melalui Belanda,” tulis Jordi dikutip VIVA.

Jordi merasa mendapat sambutan hangat dari pihak Kedutaan Besar Indonesia di Belanda. Selain itu, Jordi memasak langsung Geprek Bensu untuk dihidangkan dan dimakan bersama.

Pertemuan kami seperti bukan di Belanda, karena suasana sambutan yang hangat untuk aku dan tim, setelah itu juga diskusi santai sambil masak langsung di dapur Wisma Duta. Apalagi setelah mulai makan, kita semua sama2 makan geprek pakai tangan, ah lengkap sudah,” tulis Ruben. 

Doakan semuanya lancar ya, dalam waktu dekat. Kalian bisa dapatkan produk Bensu di Belanda, dan siap kirim ke seluruh eropa melalui Belanda,” tulisnya menambahkan.