Viral Pria Asal Citarik Dimodalin Nikah oleh Ridwan Kamil

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Adi Suparman (Bandung)

VIVA – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memberi kabar bahagia pada seorang pemuda asal Citarik. Sebabnya, modal nikah untuk pemuda 28 tahun itu akan diberikan oleh Ridwan Kamil dalam waktu dekat.

Sang Gubernur nampaknya sedang berkunjung ke Pantai Karang Hawu, Jawa Barat sembari memberi hadiah bagi warga sekitar. Terlihat diunggahan di akun instagramnya, Ridwan Kamil berjanji memberi modal menikah pada pemuda yang dipanggil 'Arab'.

"5 KALI PATAH HATI, Kang Rusdi Aldiansyah alias Kang Arab ini, usia 28 tahun, bulan depan saya minta menikah, nanti dimodalin resepsinya oleh Pak Gubernur. Semoga barokah dan samawa," tulis keterangan di video singkat tersebut.

Awalnya, Ridwan Kami bertanya pada warga yang memiliki mantan pacar lima orang. Sosok bernama Rusdi itu pun angkat tangan dan dipanggil ke depan untuk berdiri di sisi Kang Emil, sapannya.

Uniknya, Kang Emil lantas menanyakan siapa saja nama mantan pacar pertama hingga kelima serta alasannya putus. Rusdi menyebutkan dengan detail nama-nama mantan kekasihnya hingga alasannya putus akibat diselingkuhi, pacaran jarak jauh, sampai tak direstui orangtua. Kini, ia tengah menjalin kasih dengan perempuan bernama Clarissa.

"Ada. Sekarang namanya Clarissa. Asal Ciaun," jawabnya.

"Rencana nikah?" tanya Kang Emil.

"Mau. Penginnya tahun sekarang," jawabnya lagi.

"Bulan depan siap? Dimodalin," beber Ridwan Kamil.

Pria yang dipanggil Arab itu merasa terkejut dan tak percaya. Namun, Ridwan Kamil meyakinkan bahwa janjinya akan ditepati dengan sanksi Bupati dan warga setempat yang hadir di acara.

"Berani pak. Siap," kata Rusdi.

"Saya kasig waktu sebulan ya. Pulang dari sini rapat sama keluarga. Disuruh pak gubernur melamar," terang Kang Emil.

"Mau banget saya," jawab Rusdi lagi.

"Jadi Kang Arab menikah bulan depan. Nanti dikasih modal nikah sama pak gubernur," tutupnya.