Sunan Kalijaga Curiga Ada Wanita Lain Jadi Korban Ayah Taqy Malik

Sunan Kalijaga
Sumber :
  • VIVA/Wahyu Firmansyah

VIVA – Ayah Taqy Malik, Mansyardin Malik masih jadi perbincangan hangat warganet. Hal itu karena muncul dua orang wanita yang mengaku sebagai korban Mansyardin.

Bahkan menurut pengacara para korban, Sunan Kalijaga, curiga ada orban selanjutnya. Hanya saja, wanita tersebut belum berani untuk tampil ke publik.

“Saya yakin bahwa korbannya ini bukan saja cuman ibu-ibu di sini, masih banyak lagi cuman kan ada yang berani speak up, stand up, ada yang tidak berani,” kata Sunan Kalijaga saat hadiri Hotman Paris Show baru-baru ini.

Sunan Kalijaga juga belum bisa memastikan kepastian info yang didapat. Ia masih berupaya untuk menggali informasi terkait hal itu.

“Saya mendapatkan info juga ini mengejutkan dan nanti mungkin saya akan pelajari benar atau tidak. Ada lagi yang lain yang mengaku menjadi korban, ini yang mengejutkan bukan ibu-ibu, nanti episode selanjutnya ya kita buka,” ujar Sunan Kalijaga.

Sebelumnya muncul wanitia berinisial S dan MO. Keduanya mengaku sebagai korban kekerasan seksual yang dilakukan oleh ayah Taqy Malik.

“Pertama saya sudah tidak kuat dengan perlakuan dia, menyimpang, dan saya harus mengikuti maunya nafsu dia sepuluh kali saya sudah tidak kuat. Iya (10 kali sehari berhubungan intim) jedanya itu saat beribadah saja,” ujar wanita tersebut.

Sementara itu, ayah Taqy Malik pernah membantah dengan tegas tuduhan  penyimpangan seksual terhadap Marlina. Ia mengatakan mengerti batasan dan aturan agama, sehingga tidak mungkin melakukan hal itu.

"Saya katakan tidak benar sama sekali. Saya katakan dengan tegas tidak benar sama sekali," kata ayah taqy Malik, Mansyardin.

Ayah Taqy Malik dan Marlina sama-sama melaporkan hal ini ke kepolisian. Marlina dilaporkan atas dugaan pencemaran nama baik. Sementara ayah Taqy Malik dilaporkan atas dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT). Laporan tersebut dibuat di Polda Metro Jaya.