Lewat Minuman Kekinian, Ruri Wantogia Bantu Masyarakat

Ruri Wantogia
Sumber :
  • Ist

VIVA – Ruri Wantogia salah satu musisi yang terdampak pandemi COVID-19. Ia tak menampik, sejak awal pemasukan dari bermusik berkurang drastis. Namun Ruri tidak mau menyalahkan keadaan.

"Ada hikmah yang bisa gue ambil. Gue berpikir bagaimana mencari peluang menghasilkan uang  dan bisa menghidupi keluarga untuk bisa bertahan dalam situasi kayak gini," kata Ruri saat ditemui baru-baru ini.

Ruri kemudian meracik minuman es permen karet. Ia berhasil meraih hati masyarakat lewat hal tersebut. Ruri mulai mengembangkan minuman itu dengan berbagai varian.

"Es Permen Karet Ruri ini beda dengan yang lain, kita membuat minuman yang gak cuma satu rasa tapi ada varian lain ada warna pink, ada warna biru, dan warna spesial yang hijau," ujar Ruri.

Ruri bahkan sempat viral di TikTok. Ia jadi bahan perbincangan karena seseorang yang berada di atas panggung kini rela menjual es dengan harga yang ramah di kantong. 

"Awal pertama bulan puasa kemarin ingin membagi takjil buat orang berpuasa dengan konsep bayar seikhlasnya, dengan racikan gue sendiri dan di sini ide-ide baru bermunculan, semuanya real tanpa setingan," ujar Ruri.

Hasilnya, kini Ruri membuka 3 outlet bisnis minuman tersebut. Ruri menyadari, banyak masyarakat yang terdampak pandemi. Maka Ruri tidak mau monopoli bisnis itu sendiri. Ia membuka kesempatan kepada masyarakat yang ingin diajak bekerja sama.

"Jadi usaha ini gak gw monopoli sendiri tapi bisa berguna utk masyarakat yang ingin berusaha dengan dana terbatas yang mereka miliki," ucapnya.

"Kita menyesuaikan keuangan calon calon mitra, fokus kita gak cuma berjualan dan membuka cabang yang banyak tapi utk membantu UMKM yang mau membuka usaha dengan modal terbatas mereka bisa berjualan dengan sistem termonitor dari kita, gak kita lepas begitu aja," ujar Willy, GM Es Permen Karet.