Alvin Faiz: Henny Rahman Bukan Penyebab Perceraian dengan Larissa

Alvin Faiz
Sumber :
  • IG @alvin_411

VIVA Alvin Faiz saat ini telah resmi menikah dengan Henny Rahman. Keduanya melangsungkan pernikahan pada hari Sabtu, 14 Agustus 2021 di kawasan Sentul, Jawa Barat. Alvin menikahi Henny setelah resmi bercerai dengan Larissa Chou.

Pernikahan Alvin dan Henny mendapat banyak komentar bernada miring dari warganet. Hingga akhirnya, Alvin memberi penjelasan secara langsung melalui sebuah unggahan di Instagram pribadinya. Alvin mengunggah foto pernikahannya dengan Henny.

Melalui caption yang ditulis dalam unggahannya itu, Alvin menjelaskan banyak hal. Pertama, Alvin mengatakan bahwa dirinya mulai menjalin kedekatan dengan Henny pada awal bulan Juni 2021. Sebelumnya, Alvin dan Henny hanya berteman biasa.

“Sekali aja menegaskan supaya tidak terjadi fitnah yang berkepanjangan ya. 1. Gw mulai dekat dengan henny awal juni, sebelumnya hanya sebatas teman, memang benar henny ultah 25 mei, tapi gw kasih sesuatu ke dia di awal juni. Sebelumnya hanya sebatas teman biasa aja,” tulis Alvin dikutip VIVA, Senin, 16 Agustus 2021.

Kemudian, Alvin Faiz menjelaskan bahwa perceraian antara dirinya dan Larissa Chou, bukan disebabkan oleh Henny. Alvin mengegaskan bahwa perceraiannya bukan disebabkan oleh orang ketiga.

“2. Status gw saat itu sudah masuk talak dan gugatan. Sebelum ini pun setelah melalui proses mediasi keluarga dan berbagai upaya, kita memang sudah sepakat bercerai sejak lama dan sudah pisah rumah lama. Formalitas dari hukum negara aja yang belum selesai supaya sah bercerai secara hukum. Jadi clear ya henny sama sekali bukan penyebab cerainya gw dulu, dekat pun belum saat itu dan penyebab cerainya kita masing2 sama sekali bukan karena orang ketiga,” jelasnya.

Alvin juga menjelaskan bahwa ketika awal dirinya menjalin kedekatan dengan Henny, status Henny sudah sah bercerai secara agama dan negara dengan Zikri Daulay. Henny dan Zikri menikah pada tahun 2018 lalu, kemudian keduanya resmi bercerai pada tahun 2021 ini.

“3. Status henny saat awal dekat dengan gw itu sudah ketok palu dan sah bercerai secara agama & negara. - Gugatan dari henny ke pengadilan untuk mantan suaminya tanggal 11 januari. - Putusan sah ketok palu tanggal 1 maret 2021. Sebagai catatan selama masa ini gw tidak sama sekali komunikasi dengan henny apalagi sampai lebih dari itu, nauzubillah,” tulis Alvin Faiz.