Bintang Serial Alaskan Bush People, Billy Brown Tutup Usia

Bintang serial Alaskan Bush People, Billy Brown tutup usia
Sumber :
  • usmagazine.com

VIVA β€“ Bintang serial reality show "Alaskan Bush People", Billy Brown meninggal dunia pada usia 68 tahun setelah keadaan darurat medis, pada Minggu 7 Februari 2021 waktu Amerika Serikat.

Pihak keluarga mengabarkan hal tersebut. Putra Billy Brown, Bear Brown mengonfirmasi berita duka tersebut dalam sebuah postingan di Instagram pribadinya.

"Kami sangat sedih untuk mengumumkan bahwa kepala keluarga tercinta kami Billy Brown meninggal tadi malam setelah menderita kejang," tulis Bear Brown dalam postingannya kepada 171.000 pengikutnya.

β€œDia adalah sahabat kita; ayah, kakek dan suami yang luar biasa dan penuh kasih dan dia akan sangat dirindukan. Dia menjalani hidupnya dengan persyaratannya, off the grid dan off the land dan mengajari kami untuk hidup seperti itu juga,” ungkap putranya.

"Kami berencana untuk menghormati warisannya ke depan, dan melanjutkan mimpinya," lanjut postingan itu.

Serial Discovery Channel "Alaskan Bush People" berkisah pada upaya keluarga Bush untuk bertahan hidup di daerah terpencil di hutan belantara Pacific Northwest dengan hampir tidak ada keterikatan dengan masyarakat modern.

Musim kedua belas ditayangkan perdana pada Agustus lalu, bulan yang sama Bear Brown membagikan di Instagram bahwa rumah keluarganya hancur dalam kebakaran hutan Washington 2020.

"Kami sangat terpukul mendengar kematian mendadak Billy Brown," kata Discovery dalam sebuah pernyataan pada Senin 8 Februari 2021.

"Dia telah menjadi bagian dari keluarga Discovery selama bertahun-tahun - seorang perintis, pria yang baik dan pasti satu-satunya. Hati kami bersama keluarganya dan orang-orang yang mengenalnya dan mencintainya saat mereka menghadapi kehilangan yang menghancurkan ini,” jelas jaringan televisi tersebut.