Keluarga Ungkap Wasiat Terakhir Soraya Abdullah

Soraya Abdullah
Sumber :
  • Soraya Abdullah Collection

VIVA – Artis senior Soraya Abdullah meninggal dunia pada hari Senin, 1 Februari 2021, di salah satu rumah sakit yang ada di kawasan Tangerang. Soraya meninggal dunia saat berusia 42 tahun.

Saat dihubungi awak media, salah satu keluarga dari Soraya, yakni Royyan, mengungkapkan bahwa sejak tiga hari terakhir kondisi Soraya Abdullah terus menurun di ICU.

“Dari tanggal 15 sudah langsung drop. Terus stabil, drop lagi, stabil, gitu terus. Tiga hari ini emang nge-drop terus menerus,” kata Royyan, Senin, 1 Februari 2021. Klik halaman selanjutnya untuk membaca lebih banyak.

Kemudian, Royyan juga mengungkapkan bahwa Soraya Abdullah sempat menyampaikan pesan ingin dimakamkan di dekat kuburan ayahnya. Royyan tidak tahu jika itu adalah permintaan terakhir Soraya Abdullah.

“Sebelum dibawa ke Siloam Kelapa Dua, kami bawa dulu ke Puri Cinere dan di sana sempat berpesan minta dimakamkan bersama papa di Jeruk Purut. Itu permintaan ketika pertama kami bawa ke RS dan kami tidak tahu jika itu firasat terakhir buat kami,” kata Royyan.

Tidak hanya keluarga, Umi Pipik juga merasa sangat kehilangan karena meninggalnya Soraya Abdullah. Umi Pipik tampak mengunggah foto yang menampilkan kebersamaannya dengan sang sahabat, Soraya Abdullah. Foto itu diunggah Umi Pipik ke Instagram.

“Innalillahi wa innailaihi rojiun.... Selamat jalan sahabatku shaliha..soraya abdullah. Allahummaghfirlaha warhamha wa 'afiha wa'fuanha. Allah lebih mencintaimu wahai wanita surga. Aku meyakini dan bersaksi kamu orang baik dgn segala kekuranganmu dan aku merasa paling kehilanganmu. Minta doanya utk sahabatku soraya abdullah ya dan maafkan segala salahnya,” tulis Umi Pipik sebagai caption dalam unggahannya tersebut dikutip VIVA.

Sebagai informasi, selama berkarier di dunia hiburan Tanah Air, Soraya Abdullah dikenal banyak membintangi judul sinetron dan juga iklan. Judul sinetron yang dibintangi Soraya di antaranya adalah Jangan Ucapkan Cinta dan Tersanjung.