Tokoh Antagonis di Sinetron yang Paling Dibenci dari Tahun ke Tahun

Aktris Dinda Kanya Dewi.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Isra Berlian

VIVA –  Ikatan Cinta berhasil menarik perhatian para penontonnya. Bukan hanya mengenai romansa cinta antara Aldebaran (Arya Saloka) dan Andin (Amanda Manopo) saja yang menarik perhatian masyarakat. Kehadiran Elsa (Glenca Chysara) sebagai tokoh antagonis juga menarik perhatian masyarakat.

Ya, tanpa adanya karakter antagonis dalam sebuah sinetron atau film tentu tidak akan membuat sinetron tersebut menjadi menarik.

Dengan adanya karakter antagonis seperti Elsa dalam Ikatan Cinta jalan cerita akan menjadi sangat datar. Namun, ternyata tidak hanya Elsa (Glenca Chysara) saja yang sukses menguras emosi penonton saja.

Sejumlah tokoh antagonis di berbagai sinetron ini juga sangat legendaris, siapa saja? Intip lima tokoh antagonis yang ada di sinetron. Cek selengkapnya ya di halaman berikut ini. 

Dinda Kanya Dewi

Siapa yang tidak kenal dengan tokoh Mischa dalam sinetron Cinta Fitri? Misca yang diperankan oleh Dinda Kanya Dewi ini sukses membuat emosi penonton membludak hingga season terakhir penayangannya.

Bagaimana tidak, dirinya selalu berusaha untuk merebut Farel (Teuku Wisnu) dari tangan Fitri (Shireen Sungkar). Tidak hanya itu saja, Mischa juga pernah membuat kebohongan tentang kehamilannya. Yang mana kala itu, dirinya sempat hamil namun keguguran, tapi itu tidak diberitahukan kepada keluarga Farel.

Merriam Bellina

Masih ingat sinetron Kisah Sedih di Hari Minggu? Sinetron tahun 2000an yang diperankan oleh Marshanda ini sempat menjadi perbincangan hangat masyarakat.

Dalam sinetron ini, Meriam Bellina yang berperan sebagai Tante Usman ini berhasil membuat masyarakat karena selalu menindas Marshanda dan ibunya, Ira Wibowo yang harus tinggal di rumahnya karena sebuah masalah keuangan. Pindah ke rumah Tante Usman, Marshanda dan ibunya harus tinggal di kamar pembantu dan harus bekerja layaknya pembantu di rumahnya.

Asmirandah

Asmirandah juga sempat membuat emosi penonton sinetron memuncak. Pada 2018 lalu dirinya sempat terlibat dalam sinetron Cinta Suci yang juga dibintangi oleh Jonas Rivano, Irish Bella, dan Ammar Zoni.

Photo :
  • instagram Asmirandah

Cinta Suci mengisahkan tentang kehidupan seorang wanita yang diperankan Ibel. Wanita itu dikisahkan terpaksa menikah dengan seorang pria kaya (Ammar Zoni) demi menyelamatkan nyawa suami (Jonas Rivano) serta anaknya yang kritis karena kecelakaan.

Tak terima ditinggalkan, Jonas pun berusaha membalas dendam kepada Irish Bella dan Ammar. Selain itu istri pertama Ammar, diperankan Asmirandah, juga ingin menghancurkan kehidupan Irish Bella karena berusaha menggantikan posisinya.

Debby Cynthia Dewi

Debby Cynthia Dewi diketahui menjadi bagian dari sinetron Samudra Cinta yang tayang pada tahun ini. Dalam sinetron ini dirinya berperan sebagai Novi. Dia sendiri sangat jahat terhadap Cinta yang merupakan anak sang suami dengan seorang wanita penghibur malam (Meriam Bellina).

Glenca Chysara

Glenca Chysara diketahui berpartisipasi dalam sinetron Ikatan Cinta yang tayang setiap pukul 19.30 WIB. Dalam sinetron ini, Glenca berperan sebagai tokoh Elsa yang merupakan adik dari Andin (Amanda Manopo).

Dalam sinetron Ikatan Cinta, Elsa yang diperankan Glenca Chysara ini memiliki karakter antagonis. Sebagai tokoh antagonis, Elsa selalu membuat Andin (Amanda Manopo) menderita, dan membuat para pecinta sinetron yang kesal padanya.

Photo :
  • Instagram

Elsa sendiri diketahui selalu berusaha untuk memisahkan Andin dan Aldebaran. Bahkan dirinya berbohong kalau bayi yang dikandungnya adalah bayi dari Aldebaran yang membuat hubungan Andin dan Aldebaran merenggang. Padahal bayi yang dikandung Elsa adalah bayi dari adik Aldebaran.