Gak Nyangka, Kebiasaan Agnez Mo Receh Banget Selama Pandemi
- Instagram/agnezmo
VIVA – Pandemi virus corona atau COVID-19, memang banyak mengubah kebiasaan kita. Terutama kebiasaan-kebiasaan yang bisa dilakukan dari dalam rumah. Salah satu kebiasaan yang banyak dilakukan wanita selama pandemi adalah berbelanja online.
Rupanya, kebiasaan satu ini juga dilakukan oleh seorang Agnez Mo. Berkesempatan bertatap muka dalam satu diskusi yang sama, penyanyi yang kini sudah merambah dunia internasional itu, mengaku jadi doyan belanja online selama pandemi.
"Siapa sih yang gak suka belanja online? Terutama kalau lagi pandemi kaya gini. Mau ke mal juga di mana. Terus, sudah gitu, dari dulu memang saya selalu enaknya online, karena bisa milih langsung dari situ," ujarnya saat sesi daring Lazada Festival Belanja 9.9 Big Sale Media Breafing, Selasa 8 September 2020.
Baca juga: Ini Tarif Manggung Penyanyi Top Wanita, Agnez Mo hingga Ayu Ting Ting
Lebih lanjut Agnez bercerita, kalau datang langsung ke tempat belanja, dia seringkali kalap. Padahal, sebenarnya tidak terlalu perlu untuk membeli barang kebutuhan tersebut. Lain hal jika berbelanja online.
"Kalau online tuh bisa bener-bener mencari apa yang kita butuhin. Jadi enggak kalap belanjanya. Kayaknya juga lebih efisien, enggak perlu ngabisin bensin, enggak perlu macet-macet di jalan," tutur dia.
Wanita bernama asli Agnes Monica Muljoto itu juga bercerita, banyak yang dibeli ketika berbelanja online. Terlebih saat pandemi COVID-19 seperti sekarang ini, di mana semua kebutuhan lebih baik dibeli secara online, untuk meminimalisasi keluar rumah.
"Mulai dari peralatan di rumah, mau cari barang-barang elektronik, terus kaya beauty treatment. Misalnya lotion atau apa, itu kan kita enggak bisa ke mal. Fashion juga sama, ya itu sih yang biasanya kita cari," kata Agnez Mo.