Sultan! Nikita Willy Bakal Bulan Madu ke Antartika

Nikita Willy dan Indra Priawan
Sumber :
  • Instagram @morden.co

VIVA – Pasangan selebriti muda Nikita Willy dan Indra Priawan tengah berbahagia. Keduanya sedang menyiapkan acara pernikahan yang rencananya digelar pada bulan Oktober 2020 mendatang.

Ya, mereka sudah bertunangan pada akhir bulan Juli 2020 yang hanya mengundang keluarga besar dan sahabat. Indra pun juga menyiapkan rencana untuk bulan madu yang tak biasa, yakni ke Antartika dengan wanita pujaan hatinya itu.

Baca Juga: Sikap Indra Priawan yang Buat Nikita Willy Luluh

"Kalau kita nanti jadi menikah, kamu akan ajak aku berbulan madu ke?" tanya Nikita Willy saat kuis adu jawab cepat dalam program acara Okay Bos belum lama ini.

"Antartika," jawab Indra dengan sigap dan cepat.

Tak tanggung-tanggung, Indra sudah merencanakan keberangkatan secepatnya setelah menikah. Jika berangkat pada bulan Desember 2021 dan ternyata langsung dikaruniai anak, tentu keberangkatan makin tertunda.

"Masih Desember tahun depan. Kalau misalkan nikah, terus dikasih anak, jadi enggak bisa berangkat," ujar Indra menjelaskan alasan memajukan keberangkatan ke Antartika sesaat setelah menikah.

Seperti diketahui, Nikita Willy dan anak bos Blue Bird itu memang suka pelesir ke luar negeri, keliling Eropa dan Amerika. Mereka juga sudah menjelajahi bagian Afrika Selatan.

Momen pelesir mewah dan penuh petualangan itu selalu diabadikan dan dipamerkan di Instagram. Tentunya biaya yang dihabiskan tak sedikit mengingat tujuan dan lamanya perjalanan wisata Nikita Willy dan Indra Priawan.