Banyak yang Ingin Adopsi Anak Aa Jimmy, Termasuk Band Wali

Wali Band
Sumber :
  • VIVA/Dani Randi

VIVA – Bencana tsunami yang terjadi di Pandeglang, Banten, 22 Desember 2018, menyebabkan komedian Argo alias Aa Jimmy meninggal dunia.

Tak hanya Aa Jimmy, istri dan dua anaknya pun ditemukan meninggal dunia karena hantaman tsunami. Kini, hanya tersisa si bungsu yang berusia tiga bulan.

Melihat anak tersebut, banyak yang tergerak untuk mengasuh dan merawatnya. Bahkan, personel grup musik Wali sangat ingin mengadopsi anak ketiga dan satu-satunya yang selamat dari keluarga Almarhum Argo alias Aa Jimmy.

Tapi rupanya, niat baik tersebut belum disetujui keluarga almarhum. Sang nenek masih ingin merawat anak tersebut.

“Neneknya bilang enggak bisa, jangan, ‘Ini salah satunya kenang-kenangan dengan anak saya, dan tinggal ini si Dede Yumma’,” kata gitaris Wali, Apoy, saat ditemui di sela acara Gempita & Welcome 2019 SCTV di Pantai Carnaval, Senin malam, 31 Desember 2018.

Wali bahkan telah merayu untuk merawat anak itu selama satu tahun. Rayuan tersebut masih tak berhasil. Ibunda Aa Jimmy belum berkenan untuk melepas cucunya ke pangkuan orang lain.

Band pelantun Cari Jodoh itu tak bisa berbuat banyak. Mereka hanya mengatakan akan siap membantu kapan pun dibutuhkan.

Sampai saat ini, masih banyak pihak yang bersedia mengulurkan tangan. Bukan hanya berupa materi tapi juga bantuan susu karena anak tersebut masih berusia tiga bulan.

“Banyak sekali yang WA ke kami untuk mengadopsi anak Aa Jimmy ini. Bahkan banyak banget yang mau ngasih ASI,” kata Apoy.

Selama hidupnya, Wali sudah menganggap Aa Jimmy sebagai keluarga. Maka saat almarhum telah tiada dan menyisakan satu-satunya anggota keluarga, perasaan mereka tidak akan berubah. (art)