Fan Bingbing, Artis Terkaya Dunia yang Menghilang Misterius
- Reuters
VIVA – Fan Bingbing, namanya tak hanya dikenal publik China tetapi juga dunia. Bingbing berhasil menarik perhatian publik dunia saat membintangi film Hollywood, X-Men: Days of Future Past.
Ia juga tampil di film Iron Man 3, yang menambahkan adegan khusus Bingbing untuk penonton di China. Namanya dianggap menjadi jaminan kesuksesan sebuah film atau drama.
Karier Bingbing langsung melejit. Ia menjadi artis nomor satu di negeri Tirai Bambu tersebut. Tak hanya itu, pendapatan Bingbing sebagai artis China juga berhasil bersaing ketat dengan bintang-bintang Hollywwod.
Bingbing satu-satunya artis China yang masuk dalam daftar artis dengan penghasilan tertinggi versi Forbes. Ia berada di posisi lima di bawah Jennifer Aniston. Artis berambut panjang ini berada di peringkat lima dengan penghasilan sebesar US$17 juta atau setara dengan Rp250 miliar.
Di tahun 2017, Bingbing masih menjadi yang terkaya di China. Penghasilannya semakin bertambah. Ia mendapatkan penghasilan 300 juta yuan atau setara dengan Rp656 miliar. Di tahun ini, ia membintangi sejumlah film dan beberapa iklan dengan bayaran fantastis.
Di tahun 2018 ini, Bingbing menjadi sorotan bukan karena penghasilan maupun prestasinya. Ia tersandung skandal penggelapan pajak. Ia diduga melakukan kontrak ilegal untuk film Cell Phone 2. Bingbing dicurigai menandatangani kontrak secara terpisah.
Satu kontrak dituliskan angka 10 juta yuan, untuk diberikan ke pihak berwenang, sedangkan kontrak yang satunya tertulis angka lebih besar, 50 juta yuan. Dan kontrak kedua ini hanya diketahui Bingbing dan rumah produksi. Bingbing membantah soal tersebut. Sayangnya, nasi sudah menjadi bubur. Pihak Administrasi Pajak China langsung bertindak dan melakukan penyelidikan.
Namun, kini, Bingbing dikabarkan hilang misterius, Keberadaannya tak diketahui. Seperti dilansir dari Toggle, bintang cantik ini dikabarkan menghilang dari hadapan publik dan media sosial sejak 23 Juli 2018 lalu. Pada tanggal itu, Bingbing sempat terlihat aktif di akun Weibo miliknya. Ia menandakan like pada beberapa postingan di akun media sosialnya.
Menghilangnya Bingbing menimbulkan sejumlah spekulasi. Beberapa rumor mengatakan bahwa Bingbing sudah menjadi tahanan rumah. Ia dan keluarganya menetap di sebuah apartemen khusus yang disewa Rp2 juta per malam. Bingbing dan keluarga dilaporkan berada di bawah pengawasan Departemen Keamanan Beijing.
Tetapi, beredar rumor bahwa artis ini sudah ditahan kejaksaan Wuxi. Di tengah kabar penangkapannya, Bingbing justru dilaporkan sudah berada di Amerika Serikat. Hal ini diketahui dari sebuah tweet yang mengungkapkan bahwa sidik jari artis berusia 36 tahun tersebut terdaftar di Imigrasi Los Angeles. Bingbing juga dikabarkan meminta perlindungan dari negara adidaya itu.
Terkait kabar soal Bingbing yang meminta suaka ke AS, nama Jackie Chan ikut dikait-kaitkan. Jackie dianggap sebagai orang yang menasihati Bingbing untuk meminta perlindungan ke AS. Pihak Jackie membantah dengan tegas rumor tersebut.
Sayangnya, manajeman pihak Bingbing bernaung tak merespons soal kabar menghilangnya sang artis. Mereka memilih bungkam. Pihak yang terkait juga belum memberikan keterangan soal keberadaan artis cantik ini.