Pamela Bowie Tak Tertarik Rayakan Hari Kasih Sayang
- Rintan PS/VIVA.co.id
VIVA – Artis cantik Pamela Bowie mengaku tak tertarik untuk merayakan Hari Kasih Sayang atau Valentine yang akan jatuh besok, 14 Februari 2018. Pamela mengaku untuk melakukan kasih sayang kepada kekasih ataupun kepada orang terdekat tidak harus pada hari Valentine.
Enggak (ngerayain) sih, karena hari kasih sayang itu tiap hari menurut aku. Enggak harus satu hari tertentu. Masa valentine cuma satu hari? Enggaklah. Tiap hari kita harus mengungkapkan rasa kasih sayang kita ke semua orang. Sifat peduli kita ke orang lain," kata Pamela yang ditemui di Senayan City, Jakarta Pusat, 12 Februari 2018.
Menurut artis kelahiran Madiun ini, Valentine bisa dirayakan oleh siapa saja. Dan dirinya bukan termasuk orang yang akan merasa iri terhadap romantisme pasangan lain yang sedang merayakan Valentine.
"Valentine itu menurutku buat siapa saja. Kita meluangkan waktu buat orang-orang terdekat yang kita sayangi. Buat keluarga, teman-teman, atau mungkin buat teman dekat," ujarnya menambahkan.
Pamela menegaskan, jika dirinya tak pernah iri saat melihat pasangan lain merayakan Hari Valentine. "Enggaklah ngapain baper ngeliatin orang kayak gitu. Di hari lain juga gue bisa nonton sama makan.” (mus)