Arie Kriting Akui Pernah Ada Adegan di Luar Dugaan

Arie Kriting
Sumber :
  • Instagram.com/arie_kriting

VIVA – Bagi yang sudah nonton film Susah Sinyal pasti tahu semenarik apa film ini dikemas. Tak hanya menyentuh hati dengan cerita dramanya tapi juga mengocok perut. Film berdurasi 110 menit ini  juga mendapat ulasan baik dari penonton ataupun media.

Kalau terkesan dengan cerita komedi dalam film ini, ternyata orang yang ada di balik kelucuan tersebut adalah Arie Kriting, komik dan juga komedian yang kini tak hanya merambah dunia film sebagai pemeran tapi juga sebagai comedy consultant

Arie menceritakan pekerjaannya tersebut hampir mirip seperti pekerjaan seorang Action Director, di mana mereka yang merancang adegan bertarung dengan sebaik mungkin. Begitupun dengan tugasnya sebagai seorang comedy consultant. 

"Comedy consultant itu dia duduk di antara penonton sama director. Kami mencoba menerjemahkan komedi dalam script kemudian keinginan sutradara level komedinya seperti apa dan eksekusi di lapangan apakah sudah sesuai. Karena kan komedi tidak sekadar lucu-lucuan, ada punchline, timing, set up yang enggak boleh hilang, ada punchline yang ditebelin," ujarnya saat ditemui usai Nobar film Susah Sinyal di 21 Grand Mal Bekasi, Jawa Barat,  Rabu 27 Desember 2017. 

Pernah menjadi comedy consultant untuk beberapa judul film seperti Warkop DKI 1 dan 2, Ngenesh, Arie tak menemukan kesulitan saat harus mengerjakan bagian komedi dalam film Susah Sinyal. Baginya yang terpenting dalam membuat komedi di sebuah film adalah rajin mencari ide baru, agar apa yang ditampilkan benar-benar lucu. 

"Sebenarnya enggak ada kesulitan, cuma bagaimana kita mau kerja keras untuk menemukan ide kreatif supaya komedinya beda. Kalau kita malas nguliknya komedinya akan gitu-gitu saja. Kalau dilihat sendiri banyak kok film komedi, komedinya bisa kita lihat ada di YouTube, di instagram. Kalau untuk saya pribadi janganlah, untuk karya layar lebar harus mengulik lagi,” ujarnya menambahkan.

Meski sukses mengocok perut penonton dengan cerita komedi dalam film Susah Sinyal, ternyata ada adegan yang sempat dia pikir akan lucu, namun saat melihat reaksi penonton saat nonton bareng Arie dibuat terkejut justru adegan tersebut tidak berhasil mengundang tawa seperti yang dia duga. 

"Di Susah Sinyal juga ada beberapa, waktu kita take jadi begitu, ternyata pas ditonton tidak sepecah yang lain. Kadang ngejahit gambar tidak sesuai yang kita butuhkan, jadi kadang punchline duluan baru set upnya, itu kan enggak boleh tuh, itu sudah di luar tanggung jawab kita," ujarnya menjelaskan bahwa banyak faktor pendukung suksesnya sebuah adegan komedi. (mus)