Dear David Tayang Hari Ini di Netflix, Intip Sinopsisnya

Dear David
Sumber :
  • Netflix

VIVA Showbiz – Film Netfilx Original Indonesia kembali hadir. Kali ini, melalui Dear David. film tersebut akan mengangkat cerita cinta remaja dan mengeksplorasi berbagai topik yang dekat dengan kehidupan mereka, dari persahabatan, seluk-beluk media sosial, institusi sekolah, pendewasaan diri, hingga upaya untuk menerima diri sendiri.

Dear David mengikuti kisah seorang murid cemerlang pemegang beasiswa bernama Laras (Shenina Cinnamon) yang memiliki blog rahasia berisi berbagai fantasinya tentang David (Emir Mahira), bintang sepak bola sekolah yang ia sukai. Reputasi dan masa depan Laras menjadi pertaruhan saat blog tersebut terbongkar dan kisah-kisahnya dibaca oleh seluruh murid sekolah. Scroll selanjutnya ya.

Blog tersebut bukan berisi cerita biasa. Kisah yang dibuat Laras menarik perhatian murid dan pembaca termasuk mengundang kontorversi di dalamnya.

Cinta segitiga, krisis identitas, eksplorasi seksualitas, serta persimpangan hidup remaja dengan media sosial menjadi benang merah yang menjahit cerita coming-of-age ini. Perjalanan ketiga karakter utama akan saling beririsan dan mendorong ketiganya untuk menerima serta lebih mencintai diri sendiri.

“Dear David membicarakan hal yang sangat universal, yaitu menerima dan mencintai diri sendiri, walau bungkusnya memang film remaja,” kata sang sutradara Lucky Kuswandi saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu, 8 Februari 2023.

“Terutama bagi remaja dan di dalam media sosial, mereka selalu membandingkan diri dengan orang lain dan selalu ada tekanan mereka hadapi. Sementara gagasan untuk menyayangi diri sendiri sudah agak jarang dan sulit dilakukan," sambungnya.

Dear David

Photo :
  • Netflix

Laras, David, dan Dilla sebagai tiga karakter utama di Dear David tampil sebagai remaja dengan pergulatan batinnya masing-masing. Sembari mencoba mengenali dirinya sendiri, Laras berhadapan dengan latar belakangnya yang datang dari keluarga kelas menengah.

David yang terlihat kalem memendam kecemasan akibat trauma masa kecil. Si cuek Dilla ternyata juga memendam amarah dan perasaannya. Sebagai pemeran Dilla, Caitlin North Lewis sadar karakter yang dimainnkannya bukan seperti tokoh kebanyakan yang muncul dalam film.

Dear David

Photo :
  • Netflix

"Ketika pertama kali baca naskahnya, saya tersadar bahwa Dilla itu karakter protagonis dan antagonis pada saat yang sama. Kepribadiannya punya berbagai lapisan," ujar Caitlin.

Dear David mulai tayang di Netflix mulai hari ini, Kamis, 9 Februari 2023.