Satria Dewa: Gatotkaca Juga Tayang di Malaysia dan Amerika Utara
- istimewa
VIVA – Film Satria Dewa: Gatotkaca yang saat ini sedang tayang di bioskop-bioskop seluruh Indonesia, akan ditayangkan juga di Malaysia dan Amerika Utara. Untuk Malaysia, Horizon Film Entertainment yang akan membawa dan menayangkan film tersebut.
Pengarah Urusan Horizon FIlm Entertainment, Mohd Shahir Sulaiman bahkan menyempatkan diri untuk datang dan hadir dalam acara Gala Premiere Film Satria Dewa: Gatotkaca, 6 Juni 2022, di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan.
“Gatotkaca ialah sebuah karya yang segar dan memaparkan jalan cerita yang menarik, barisan pemain yang hebat seperti Rizky Nazar dan Yasmin Napper. Tidak kurang juga, dua sosok yang mempunyai ramai peminat di Malaysia, yaitu Yayan Ruhian dan Cecep Arif Rahman,” kata Mohd Shahir Sulaiman.
"Kita rumpun yang sama. Berkongsi akar budaya, adat dan warisan. Kerana itu, cita rasa juga tidak jauh beda. Mencari persamaan, meraikan perbedaan,” katanya menambahkan.
Karena itu, Horizon Film Entertainment yakin film Satria Dewa: Gatotkaca akan diterima dengan baik oleh penonton Malaysia.
Sementara itu, Well Go USA mengambil hak untuk mendistribusikan film Satria Dewa: Gatotkaca di Amerika Utara. Well Go USA adalah sebuah perusahaan distribusi film yang juga memegang hak distribusi atas film terkenal seperti IP Man yang dibintangi Donny Yen dan The Police Story yang dibintangi Jacky Chan.
CEO Well Go USA, Doris Pfardrescher mengaku merasa sangat gembira bisa bekerja sama dengan Satria Dewa Studio untuk menayangkan film Satria Dewa: Gatotkaca di wilayah Amerika Utara.
Vice President Operation Satria Dewa Studio, Mochtar Sarman mengungkapkan, film Satria Dewa: Gatotkaca juga mendapat permintaan untuk ditayangkan di bioskop Amerika Utara.
"Mendapatkan apresiasi dari negara-negara luar sungguh luar biasa. Mudah-mudahan, lewat film ini, superhero Indonesia bisa go internasional," kata Mochtar Sarman.