5 Rekomendasi Drakor Komedi Terbaik, Kamu Harus Tahu

foto film drakor komedi
Sumber :
  • pinterest

VIVA – Menonton drakor komedi di masa pandemi bisa menjadi salah satu hiburan selama kamu di rumah, apa lagi film komedi sendiri bisa membuat kita tertawa dan happy, itu bisa meningkatkan imun dalam tubuh dan menghilangkan rasa gabut.

Jika kamu yang kurang suka dengan alur cerita drakor yang penuh dengan konflik, maka genre film drakor komedi bisa menjadi pilihan kamu, tidak hanya memiliki cerita yang ringan, genre drakor komedi ini juga di penuhi dengan banyak adegan yang lucu dan konyol, yang pasti membuat kamu tertawa. Bahkan bisa sampai terbahak-bahak. Ini bisa menjadi salah satu hiburan untuk di hari weekend dan mengobati rasa lelah dan penat setelah melakukan beberapa aktivitas.

Simak beberapa film rekomendasi drakor komedi terbaik menurut kami, bisa jadi salah satunya adalah film yang kamu suka.

5 Rekomendasi Drakor Komedi Untuk Temenin Kamu Nonton di Rumah

1. What's Worng With Secretary Kim

What's Worng With Secretary Kim adalah seri televisi Korea Selatan tahun 2018  yang di bintangi oleh Park Seo-joon dan Park Min-young.

What's Worng With Secretary bercerita tentang seorang sekertaris wanita muda yang bernama Kim Mi So ( Park Min-young) , Mi So telah bekerja selama 9 tahun menjadi sekertarisnya Young Joon ( Park Seo-joon), krakter Mi So terkenal dengan rajin dan talaten setiap melakukan pekerjaanya, sehingga waktu 9 tahun dia dedikasikan penuh untuk pekerjaanya, hingga Mi So tidak punya waktu untuk berlibur dan waktu kencan.

Sedangkan karekter CEO  Young Joon merupakan tipe bos yang sangat perfectionist  dan juga narsis. Ia memiliki sifat yang dingin dan juga rewel. Namun dengan begitu Mi So selalu bisa memenuhi ke butuhan CEO Young Joon dengan baik, mulai dari mengatur jadwal harian, hingga mengurus kebutuhan pribadi seperti makan, berpakaian baju, bahka urusan kencan.

Namun tiba-tiba Mi So mengajukan pengunduran diri dari pekerjaanya bersama CEO Young Joon, Young Joon pun bingung dengan pengajuan pengunduran diri Mi So dari pekerjaanya, dan kemudian Young Joon pun berupaya dengan segala cara agar sekertarisnya ( Mi So) tidak jadi mengundurkan diri dan mengurungkan niatnya untuk berhenti menjadi sekertaris CEO Young Joon.

Drakor komedi ini menjadi salah satu drama korea komedi yang selalu menjadi trending di aplikasi streaming film Asia, VIU.

2. Strong Woman Do BongSoon

Serial televisi Korea Selatan ini di bintangi oleh tiga selebritis ternama Korea Selatan. Yaitu Park Bo Young, Park Hyun Sik, dan Ji Soo. Drakor komedi merupakan drama Korea romantis komedi yang berhasil meraih rating yang tinggi sangat penayangan drama ini.

Strong Woman Do Bong Soon bercerita tentang seorang gadis bertubuh mungil dan imut bernama Do Bong Soon (Park Bo Young) . Di balik tubuh mungilnya ternyata Do Bong Soon memiliki kekuatan super yang dia dapat dari keluarganya.

Namun Do Boong Soon selalu menyembunyikan kekuatanya karna takut di sebut aneh, apalagi di depan sahabatnya, In Gook Do (Ji Soo), Bong Soon selalu menyimpan rasa sukanya pada Gook Do sejak SMA, karena tak berani mengungkapkanya kepada Gook Do.

Suatu ketika, Bong Soon melihat sebuah bis yang di serang oleh sekelompok preman, dan tak di sangka di dalam bus tersebut ada seorang pemuda bernama Ahn Min Hyuk (Park Hyung Shik), seorang CEO perusahaan game. Mengetahui kekuatan super yang di miliki Bong Soon, Min-Hyuk langsung menawarkan pekerjaan kepada Bong Soon untuk melindungi dirinya dari ancaman teror misterius.

Serial drama Korea yang rilis pada 2017 ini juga layak disaksikan karena mendapat rating tinggi pada dua situs informasi film, IMDb dan MyDramaList.

3. So I Married an Anti-fan


So I Married an Anti-fan adalah seri televisi Korea Selatan tahun 2021 yang dibintangi oleh Choi Tae-joon, Choi Soo-young, Hwang Chan-sung, dan Han Ji-an. Drakor Korea ini bergenre romantis komedi.

Drama Korea So I Married an Anti Fan mengisahkan pertemuan seorang idol KPop Hoo Joon (pemain Choi Tae Joon) dan reporter yang menjadi haters-nya Geun Young (pemain Sooyoung Girls' Generation). Mengincar materi berita, Geun Young menghadiri sebuah acara pembukaan club.

Di sana, Geun Young melihat tindakan kekerasan yang dilakukan Hoo Joon dan secara tak sengaja membuatnya terkena muntah. Hal itu membuat Geun Young kehilangan pekerjaannya sebagai seorang reporter.

Geun Young percaya bahwa Hoo Joon menjadi dalang di balik pemecatannya. Ia memutuskan untuk melakukan demonstrasi di depan kantor manajemennya setiap hari.

Namun, Geun Young malah menjadi sorotan media dan menjadi terkenal sebagai haters Hoo Joon. Ia diajak oleh seorang PD (production director) untuk berpartisipasi dalam reality show.

Konsep program televisi itu membuat Geun Young dan Hoo Joon harus tinggal bersama. Geun Young yang terbelit masalah keuangan pun menerima tawaran tersebut.

Sementara itu, Hoo Joon menerima tawaran reality show itu untuk meningkatkan imjenya. Meskipun awalnya sering berselisih, keduanya tertarik pada satu sama lain seiring waktu.

4. True Beauty

True Beauty adalah seri televisi Korea Selatan tahun 2020 yang dibintangi oleh Moon Ga-young, Cha Eun-woo, Hwang In-yeop, dan Park Yoo-na. Seri ini diadaptasi dari webtun dengan nama yang sama dan merupakan salah satu karya Yaongyi.

True Beauty ini bercerita tentang siswi SMA yang cerdas dan cantik Im Joo-Gyeong (Mun Ga-Young). Dia ingin selalu terlihat menawan di mata orang lain. Karena itu, Im Joo-Gyeong  selalu menyembunyikan wajah aslinya di balik riasan yang dia kenakan.

Dia tidak ingin orang lain melihat dia tanpa menggunakan riasnya. Im Joo-Gyeong memperlajari semua secara otodidak melalui menonton video secara online dan sekarang dia menjadi ahli dalam tata rias.

Dengan kemampuanya ini, Im Joo-Gyeong menjadi seorang wanita populer di sekolahnya. Teman-temanya memuji dan menganggap dia sangat cantik, Im Joo-Gyeong terlibat dengan dua pria Lee Soo-Ho (Chan Eun-Woo) dan Han Seo-Joon (Hwang In-Yeop).

Lee Soo-Ho adalah salah satu siswa yang tampan, menarik, dan dia terlihat mempunyai segalanya. Orang-orang melihat dia sebagai siswa yang berbakat, kaya, cerdas, dan memiliki kehebatan dalam bermain bola basket.

Sehingga semua gadis di SMA sangat menyukai Lee Soo-Ho. Dan Lee Soo-Ho adalah satu-satunya pria yang pernah melihat Im Joo-Gyeong tanpa riasnya.

Lee Soo-Ho di sukai oleh Kang Soo-Jin (Park Yoo-Nai). Berasal dari keluarga kaya raya, Kang Soo-Jin adalah gadis cantik yang terlihat alami. Namun perasaan untuk Lee Soo-Ho bertepuk sebelah tangan.

Di sisi lain Han Seo-Joo adalah siswa yang tampan dan baik. Dan dia sangat tertarik tehadap Im Joo-Gyeong.

5. Welcome To Waikiki

Welcome to Waikiki adalah seri televisi Korea Selatan tahun 2018 yang dibintangi oleh Kim Jung-hyun, Lee Yi-kyung, dan Son Seung-won. Welcome To Waikiki memiliki arul cerita yang ringan dan menyenangkan. Para pemain pun berhasil membuat penonton tertawa lewat tingkah lucu dan konyol mereka.

Welcome to Waikiki merupakan drama bergenre komedi yang menceritakan tentang tiga orang laki-laki yang memiliki banyak permasalahan dalam hidup mereka. Masing-masing dari mereka memiliki mimpi dan cita-cita masing-masing.

Kang Dong Goo ingin menjadi seorang sutradara film, Cheon Joon Ki merupakan anak aktor terkenal dan mengikuti jejak ayahnya di dunia hiburan, tetapi selalu mendapat peran sebagai pemain pendukung. Sementara itu, Bong Doo Sik merupakan seorang penulis lepas yang sering bermasalah dengan pemasukannya.

Mereka bertiga sering didera masalah masing-masing, seperti Dong Goo yang sering mendapat kesialan sehingga membuat dirinya dijuluki sebagai ikon kesialan.

Mereka bertiga bersama-sama menjalankan usaha penginapan. Usaha penginapan yang dijalankan mereka ini hampir bangkrut. Saat diambang kebangkrutan, mereka kedatangan seorang ibu tunggal bersama anak bayinya datang untuk menginap di penginapan milik mereka yang diberi nama Waikiki. Namun, masalah datang karena ibu tersebut meninggalkan bayinya di penginapan.

Mereka bertiga lantas panik karena bayi tersebut ditinggal seorang diri di penginapan. Pada akhirnya mereka bekerja sama untuk merawat bayi tersebut hingga ibunya datang.

Beberapa hari kemudian Jung In Sung yang berperan sebagai Han Yoon Ah, ibu bayi tersebut datang kembali ke Waikiki. Mereka bertiga lalu mengizinkan Yoon Ah untuk tinggal di sana asalkan Yoon Ah mampu membuat Waikiki laris.