Setelah Keluarga Cemara, Visinema Kembali Hadirkan Film Inspiratif
- VIVA/Aiz Budhi
VIVA – Setelah sukses dengan film Keluarga Cemara, Visinema akan kembali dengan sebuah film yang diangkat dari buku best seller berjudul Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI) karya Marchella FP.
Anggia Kharisma selaku produser sekaligus Chief Content & Strategy dari Visinema Group mengatakan bahwa buku NKCTHI ini berisi tentang kisah unik dan memikat sehingga layak difilmkan.
“Buku NKCTHI ini adalah kumpulan tulisan yang merefleksikan pengalaman personal seseorang. Bukunya sukses membawakan konten sederhana namun unik dan memikat. Sehingga saya ingin mengadaptasi cerita tersebut ke medium layar lebar,” kata Anggia di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin, 11 Februari 2019.
Angga Dwimas Sasongko selaku sutradara dalam film ini mengatakan bahwa ia dan Anggia merasa terinspirasi untuk menjadikan pesan-pesan pendek dalam buku NKCTHI ini menjadi sebuah film.
“Sangat terinspirasi (dari buku NKCTHI) sampai akhirnya kita berdua sama-sama merasa bahwa ini layak dijadiin film,” kata Angga.
NKCTHI merupakan bentuk sastra dengan penyajian yang unik, dituliskan secara mendalam dan kontennya dekat dengan kehidupan sehari-hari. Film ini akan memulai proses syutingnya tahun 2019 ini dan dirilis pada tahun 2020 mendatang.
“Syutingnya tahun ini, rilis tahun depan. Kita enggak akan buru-buru, semuanya harus dipersiapkan dengan apa pun yang baik,” kata Angga. (ase)