Kisah Romantis Kreator Komik Marvel Stan Lee Martin dan Istri

Stan Lee
Sumber :
  • Instagram.com/therealstanlee

VIVA – Kreator komik Marvel, Stan Lee Martin Lieber tutup usia saat menjalani perawatan di rumah sakit California, Amerika Serikat pada Senin 12 November 2018. Sang legenda meninggal di usia 95 tahun menyusul mendiang istrinya, Joan Lee yang meninggal di usia yang sama pada Juni 2017.

Selain kreatif melahirkan pahlawan super, Stan Lee juga dikenal sebagai sosok pria yang sangat setia dan romantis. Dia menikahi Joan Lee sekali seumur hidup selama 70 tahun hingga akhir hayatnya. Pertemuannya dengan sang istri juga tidak terlepas dari komik bidang yang digeluti.

“Saat aku muda, aku menggambar perempuan yang aku anggap sempurna. Saat aku pertama kali melihat Joan, aku langsung sadar dia adalah perempuan yang selama ini aku gambar,” ujarnya seperti dilansir dari laman The Hollywod Reporter , Selasa 13 November 2018.

Hari itu juga, Stan Lee langsung melamar Joan saat mengajaknya makan siang. Setelah menikah, keduanya tinggal di New York dan Stan Lee bekerja di Marvel Comic yang saat itu masih bernama Atlas Comic yang kebetulan milik sepupunya, Martin Goodman. 

Saat itu sekitar tahun 1950-an, Stan Lee merasa depresi ingin berhenti bekerja karena impiannya menjadi novelist. Namun Joan mengatakan hal yang akhirnya menjadi awal titik balik karier Stan Lee.

“Sebelum kamu berhenti, kenapa kamu tidak menuliskan sebuah komik yang akan kamu banggakan seumur hidup?” katanya kala itu. 

Akhirnya lahir lah Fantastic Four pada 1961 yang diciptakan Stan Lee bersama Jack Kirby disusul dengan Hulk, Avengers, Iron Man, X-Men dan lainnya hingga nama Marvel Comics lahir dan menjadi bagian budaya populer hingga kini.

Dalam beberapa versi asli komik Fantastic Four, Stan Lee memberikan ucapan terimakasih kepada Joan karena telah memberinya inspirasi. Pada 1990-an, Joan turut menjadi pengisi suara film animasi Mervel, 

Fantastic Four (sebagai Miss Forbes) dan Spider-Man (sebagai Madame Web). Joan juga menjadi cameo film X-Men: Apocalypse di 2016.