Evangeline Lilly Tak Suka Wasp Dipisahkan dari Ant-Man

Evangeline Lilly
Sumber :
  • aceshowbiz

VIVA – Evangeline Lilly tidak tertarik untuk membintangi film Wasp jika berpisah dari Ant-Man. Evangeline Lilly berperan sebagai Hope Van Dyne, alias Wasp, bersama Paul Rudd dalam Ant-Man dan sekuel terbarunya yaitu Ant-Man and the Wasp.

Akting memukau Evangeline dan Paul sendiri akhirnya mendapat banyak pujian dari para kritikus film. Dilansir dari Aceshowbiz, Kamis, 16 Agustus 2018, Evangeline akan kembali menampilkan kemampuan aktingnya dalam film Avengers terbaru yang dijadwalkan akan dirilis pada tahun depan.

Tetapi bintang film kelahiran Kanada itu tidak mau jika ia hanya berperan sendirian menjadi Wasp tanpa Ant-Man.

"Saya suka MCU (Marvel Cinematic Universe) dan saya ingin tetap seperti itu. Saya sebenarnya tidak suka ide dari film Wasp yang akan berdiri sendiri, karena Ant-Man and the Wasp, sejak awal di buku komik, selalu bersama menjadi tim,” ujar Evangeline di Fan Expo Boston baru-baru ini.

Menurut Evangeline, bagian paling menyenangkan dalam film Ant-Man adalah ketika melihat interaksi antara Ant-Man dan Wasp. Tidak hanya itu, aspek kerja sama tim antara Ant-Man dan Wasp menjadi daya tarik tersendiri, sehingga menurut Evangeline tidak mungkin jika Wasp berdiri sendiri menjadi sebuah film.

Meskipun aktris berusia 39 tahun itu tidak memiliki rencana untuk mau berperan sendiri menjadi Wasp, namun ia bisa saja meninggalkan kerja timnya bersama Ant-Man asal dengan satu syarat.

"Jadi aku tidak suka ide untuk memisahkan (Ant-Mant dan Wasp), kecuali jika ada film Avengers yang semuanya perempuan. Lalu aku akan masuk," ujarnya sambil tersenyum.