The Predator Hadirkan Cerita Seram Mematikan
- YouTube
VIVA – Bagi penggemar film bergenre aksi thriller, bersiaplah karena film ‘The Predator’ akan segera menemui anda pada tahun ini. Film ‘The Predator’ merupakan bagian keempat dari seri film ‘Predator’.
Serial film ini sendiri dimulai dengan perilisan film berjudul ‘Predator’ pada 1987, ‘Predator 2’ pada 1990, dan ‘Predators’ pada 2010.
Dilansir dari keterangan Official Youtube 20th Century Fox Indonesia, Kamis 28 Juni 2018, film yang disutradarai oleh Shane Black ini menceritakan tentang perburuan mematikan yang terjadi dari bagian terjauh luar angkasa hingga ke jalan-jalan di sebuah kota kecil.
Film yang dijadwalkan akan rilis pada September 2018 ini menyajikan suguhan tayangan yang mencekam sekaligus menakutkan, dan hal tersebut bisa dirasakan ketika menyaksikan trailer dari film alien tersebut.
Film ‘The Predator’ kali ini akan memperlihatkan sekelompok Predator yang disebut sebagai pemburu paling mematikan di dunia menjadi lebih kuat dari Predator di film-film sebelumnya.
Tidak hanya sampai di situ saja, ‘The Predator’ kali ini juga menampilkan sosok Predator yang lebih pintar dan lebih mematikan. Hal tersebut dikarenakan DNA yang berada dalam Predator kali ini telah menggunakan DNA spesies lain untuk meningkatkan kemampuan mereka.
Film yang dibintangi oleh Boyd Holbrook dan Trevante Rhodes ini, memulai cerita serunya ketika seorang anak laki-laki secara tidak sengaja memicu kembalinya para Predator tersebut ke Bumi. Hanya sekelompok mantan tentara dan guru sains yang dapat mencegah hari akhir dari umat manusia terjadi.