Jailangkung 2 Siap Teror Penonton Saat Lebaran
- VIVA.co.id/Danar Dono
VIVA – Bagi pecinta film di Tanah Air, khususnya horror sepertinya dalam waktu dekat ini akan ada film horor yang akan segera dirilis. Film tersebut ialah ‘Jailangkung 2’.
Film garapan duo sutradara handal, Jose Poernomo dan Rizal Mantovani tersebut akan kembali menghadirkan teror yang lebih mencekam, penggarapan cerita yang lebih kompleks, dan dengan visual yang lebih gelap akan terbungkus sempurna.
Masih sama dengan film ‘Jailangkung 1’ (2017), film ‘Jailangkung 2’ masih diperankan oleh pemain lama, seperti Amanda Rawles (berperan sebagai Bella) dan Jefri Nicole (berperan sebagai Rama). Namun, ada beberapa pemain baru, seperti Gabriella Quinlyn yang akan berperan sebagai Tasya.
“Mendapat tantangan baru, bahkan kali ini lebih berat lagi bukan masalah yang berkelanjutan dari jailangkung satu tapi permasalahan baru. Harus menyelam ke dasar laut untuk menyelesaikan misteri," kata Amanda Rawles, saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis, 19 April 2018.
Selain Amanda, Jefri Nicole pun ikut merasakan perbedaan dari film Jailangkung sebelumnya.
“Sebenarnya, film ‘Jailangkung 2’ ini sama berhubungan dengan Jailangkung juga, tapi masalahnya lebih berat saja di ‘Jailangkung 2’ ini yang mengharuskan diving dan berpetualang,” tutur Jefri Nichol
‘Jailangkung 2’ siap tayang saat Hari Raya Lebaran. Film ini masih berkaitan dengan peristiwa di masa lalu ayah Bella, yakni Ferdi (diperankan Lukman Sardi). Namun, kejadian mistis kabarnya juga akan menimpa adik dan kakak Bella yang diganggu arwah yang lebih mencekam dari pada ‘Jailangkung 2’.