Desta Tak Ajukan Permohonan Hak Asuh Anak dan Harta Gana-gini

Desta
Sumber :
  • Instagram @desta80s

VIVA Showbiz – Dunia hiburan Tanah Air saat ini tengah dihebohkan oleh kabar mengenai keretakan rumah tangga presenter ternama Desta dan sang istri, Natasha Rizky. Pria bernama lengkap Deddy Mahendra Desta itu saat ini telah menggugat cerai Natasha.

Gugatan cerai itu didaftarkan secara e-court ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, pada 11 Mei 2023. Informasi itu disampaikan oleh Taslimah selaku Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

"Untuk nama tersebut (Desta), benar adanya telah terdaftar di kepaniteraan Pengadilan Agama Jakarta Selatan dengan melawan Natasha," kata Taslimah ditemui di kantornya, Rabu, 17 Mei 2023.

Natasha Rizky dan Desta

Photo :
  • Instagram @desta80s

"Jenis perkaranya permohonan talak yang diajukan oleh pemohon kepada Pengadilan Agama Jakarta Selatan dengan jenis perkara cerai talak, bahwa pemohon memohon untuk diberi izin bercerai dengan termohon, dengan nomor perkara 1583/Pdt.G/2023/PAJS," tambahnya.

Kemudian, dalam permohonan cerai itu, Desta tidak mengajukan permohonan untuk hak asuh anak ataupun harta gana-gini. Ia hanya mengajukan permohonan cerai saja.

Sebagai informasi, Desta dan Natasha Rizky resmi menikah pada tahun 2013 lalu. Keduanya saat ini sudah memiliki tiga orang anak. Desta dan Natasha memutuskan untuk cerai di usia pernikahan menginjak 10 tahun.

Natasha Rizky dan Desta

Photo :
  • VIVA/Putri Dwi

"Pemohon memohon untuk, pertama, agar dikabulkan gugatannya, dan diberi izin untuk bercerai dengan istrinya. Pemohon bersedia memberikan kepada termohon atas akibat dari perceraian," kata Taslimah. 

"Yang ada hanya akan memberikan akibat dari perceraian," tambahnya.

Untuk diketahui, selama ini hubungan pernikhan Desta dan Natasha jauh dari kabar miring. Mereka dikenal selalu kompak dan baik-baik saja.

Maka dari itu, kabar Natasha digugat cerai Desta mengejutkan banyak pihak khususnya penggemar. Baik unggahan Desta maupun Natasha di Instagram, sama-sama diserbu berbagai macam komentar dari para warganet.