Kado Mewah Ultah Atta Halilintar, Nike Ardila 'Dihidupkan' Kembali
- Instagram/@attahalilintar
VIVA – Youtuber Atta Halilintar yang diberi banyak kado mewah dari keluarga dan sahabat, mendapat sorotan dari warganet. Belum lagi ada Della Dartyan, yang menceritakan kisahnya pernah pacaran beda agama hingga 6 tahun.
Penasaran dengan berita menarik lainnya? Berikut 5 Berita Terpopuler di kanal Showbiz VIVA, yang terangkum dalam Round Up edisi Minggu 21 November 2021.
1. 5 Kado Mewah Ultah Atta Halilintar, Jam 2M hingga Alphard
Youtuber Atta Halilintar, baru saja berulang tahun yang ke-27 pada Sabtu 20 November 2021. Di hari istimewanya, dia mendapat banyak doa dan ucapan dari orang-orang terdekat.
Enggak cuma itu, suami dari Aurel Hermansyah tersebut juga banyak mendapat kado mewah dari keluarga dan sahabat. Yuk, intip kado-kado mewah yang didapat Atta Halilintar di perayaan ulang tahunnya.
Baca selengkapnya di sini.
2. Cerita Della Dartyan, Pernah Pacaran Beda Agama Selama 6 Tahun
Della Dartyan dan Adipati Dolken kembali dipasangkan dalam sebuah film berjudul Akhirat: A Love Story. Sebelumnya, Della dan Adipatii sempat mencuri perhatian berkat aktingnya dalam film Love For Sale 2.
Dalam film Akhirat: A Love Story, Della dan Adipati menjalani peran sebagai sepasang kekasih yang memiliki perbedaan agama. Adipati berperan sebagai Timur, dan Della berperan sebagai Mentari.
Baca selengkapnya di sini.
3. Film Kadet 1947, Kisah Heroik 7 Pemuda di Masa Agresi Militer Belanda
Satu lagi film karya anak bangsa yang mengangkat kisah nasionalisme. Film berjudul Kadet 1947 merupakan film besutan sutradara Rahabi Mandra dan Aldo Swastia. Film ini akan tayang di bioskop mulai tanggal 25 November 2021.
Kadet 1947 berfokus pada cerita 7 pemuda yang berambisi ikut dalam perang mengusir para tentara Belanda.
Baca selengkapnya di sini.
4. Duka di Dadaku Nike Ardilla, Dihidupkan Kembali Tiga Mawarnih
Lagu Duka di Dadaku yang dipopulerkan Nike Ardilla kembali dibawakan oleh Tiga Mawarnih yang digawangi oleh Mudrikha (gitar), Franky (bass) dan Riza (drum). Mereka mengaransemen ulang lagu tersebut dan disesuaikan dengan warna musik mereka.
"Kebetulan juga kita punya lagu yang pas yang di nyanyikan oleh almarhum Nike Ardilla, Duka di Dadaku kita mencoba mengkolaborasi dengan musik Tiga Mawarnih dengan warna fusion funk supaya ada rasa kekinian," kata Leonard Nyo Kristianto selaku Produser.
Baca selengkapnya di sini.
5. Febby Rastanty Senang Bisa Adu Akting dengan Dikta
Falcon Pictures merilis sebuah film terbaru bergenre drama romatis yang berjudul Love of Fate. Film tersebut dibintangi oleh Pradikta Wicaksono (Dikta) dan Febby Rastanty. Sementara kursi sutradara diisi oleh Eddy Prasetya, yang sebelumnya menyutradarai film Malik & Elsa.
Pada saat konferensi pers secara virtual, Eddy Prasetia mengungkapkan alasan yang membuat dirinya merasa tertarik untuk menggarap film ini. Menurut Eddy, cerita yang disajikan dalam film ini berbeda dengan film-film lainnya.
Baca selengkapnya di sini.