Ahsan/Hendra Lolos Semifinal Sampai Soal Cristiano Ronaldo
- Twitter: Juventus
VIVA – Halo pembaca VIVA, sejumlah berita menarik tersaji di kanal Bola dan Sport, Jumat, 29 Januari 2021. Untuk kanal Bola, usa pertandingan Tottenham Hotspur vs Liverpool menjadi berita yang paling diburu para pembaca.
Kemudian ada soal Frank Lampard yang sudah dipecat dari Chelsea. Selain tindakan Cristiano Ronaldo yang kontroversi juga diminati oleh pembaca.
Kemudian dari Sport, soal ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan masih paling dicari. Keduanya bermain di BWF World Tour Finals 2020.
Kemudian ada aksi dari pebulutangkis cantik dari Spanyol, Carolina Marin.
Berikut lima berita yang paling dicari di VIVA, Jumat, 29 Januari 2021:
- Detik-detik Mourinho Amuk Pemain Tottenham Usai Dihajar Liverpool
Manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho dikabarkan mengamuk saat timnya dikalahkan Liverpool dalam laga lanjutan Premier League di Tottenham Hotspur Stadium, Jumat dini hari WIB, 29 Januari 2021.
Momen itu terjadi di akhir babak pertama. Mourinho dilaporkan berteriak ke arah para pemain bertahan Spurs sambil memperlihatkan gestur marah.
- Ribut Besar di Chelsea Pasca Lampard Lengser:
Isu tak sedap menghampiri Chelsea pasca pemecatan Frank Lampard dari kursi manajer. Ada laporan menyebutkan, beberapa pemain senior terlibat pertengkaran karena beda pandangan terkait pemecatan Lampard.
Dari rumor beredar, kapten Chelsea, Cesar Azpilicueta, berselisih dengan bek Antonio Ruediger. Keduanya ribut saat sedang latihan karena perbedaan pandangan terkait pemecatan Lampard.
Andrea Pirlo: Cristiano Ronaldo Harus Bertanggung Jawab
Pelatih Juventus, Andrea Pirlo menyatakan, Cristiano Ronaldo harus bertanggung jawab dengan apa yang sudah dilakukan. Ronaldo melakukan pelanggaran terkait protokol kesehatan virus corona COVID-19.
Ronaldo dan pacarnya Georginia Rodriguez secara diam-diam pergi ke Pegunungan Alpen selama sehari. Ronaldo merayakan ulang tahun Georgina yang ke-27.
- Comeback, Ahsan/Hendra Lolos ke Semifinal BWF World Tour Finals
Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil memenangkan pertandingan pamungkas Grup B BWF World Tour Finals 2020. Bermain di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Jumat 29 Januari 2021, mereka mengalahkan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Gim pertama berlangsung sengit. Ahsan/Hendra sempat unggul 13-8 atas Chia/Soh. Tapi kemudian ganda putra Malaysia bangkit mengejar ketertinggalan.
- Sadis, Aksi Maharatu Bulutangkis Dunia di BWF World Tour Finals 2020
BWF World Tour Finals 2020 makin membara. Fase grup memasuki laga ketiga hari ini, Jumat 29 Januari.
Kejuaraan yang berlangsung di Impact Arena, Thailand pada 27-31 Januari 2021 ini akan menyajikan sejumlah pertandingan seru.