347 Pendemo Aksi 1812 Diamankan Polisi, Addie MS, Hingga Haikal Hassan

Aksi Demo 1812
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Jajaran Kepolisian mengamankan 347 pendemo yang hendak melakukan aksi 1812 di dekat sekitar Istana Merdeka, Jakarta Pusat, pada Jumat, 18 Desember 2020. Dari 347 pendemo yang diamankan, 27 di antaranya reaktif COVID-19 setelah dilakukan rapid test.

Berita tersebut menjadi berita paling banyak dibaca di kanal news VIVA pada Sabtu 19 Desember 2020. Berita lainnya yang tak kalah populer adalah soal Addie MS yang berfoto bareng keturunan Nabi Muhammad. 

Adapula berita tentang rencana Muhammadiyah untuk menarik seluruh dana dari tiga bank syariah anak BUMN, yang akan melakukan merger menjadi PT Bank Syariah Indonesia Tbk.  

Berikut 5 berita terpopuler di VIVA sepanjang Sabtu 19 Desember 2020. 

1. Polisi Amankan 347 Pendemo Aksi 1812, 27 Orang Reaktif COVID-19

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jajaran Kepolisian mengamankan 347 pendemo yang hendak melakukan aksi 1812 di dekat sekitar Istana Merdeka, Jakarta Pusat, pada Jumat kemarin, 18 Desember 2020. Dari 347 pendemo yang diamankan, 27 di antaranya reaktif COVID-19 setelah dilakukan rapid test. Baca berita selengkapnya di sini. 

2. Addie MS Pasang Foto Bareng Keturunan Nabi Muhammad 

Photo :
  • Twitter @addiems

Konduktor orkestra ternama yang juga pendiri Twilite Orchestra Addie Muljadi Sumaatmadja atau lebih dikenal dengan Addie MS memajang foto bersama salah satu ulama ternama di Indonesia yang juga keturunan Nabi Muhammad SAW yakni Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya. Baca berita selengkapnya di sini.

3. Jajaran Direksi Jadi Alasan Muhammadiyah Tarik Dana dari Bank Syariah

Photo :
  • VIVA/Anwar Sadat

Muhammadiyah mematangkan rencananya untuk menarik seluruh dana dari tiga bank syariah anak BUMN yang akan melakukan merger menjadi PT Bank Syariah Indonesia Tbk.  Ada pertimbangan penting yang jadi alasan Muhammadiyah. Baca berita selengkapnya di sini. 

4. Pengacara Petinggi KAMI Laporkan Kabareskrim Listyo ke Komnas HAM

Photo :
  • ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Penasihat Hukum petinggi Koalisi Aksi Menyelematkan Indonesia (KAMI) Jumhur Hidayat mengaku telah melaporkan Kepala Badan Reserse Kriminal Polri Komisaris Jenderal Listyo Sigit Prabowo kepada Komnas HAM. Laporan tersebut dilakukan pada Rabu pekan lalu itu berkaitan dengan pelanggaran HAM yang dilakukan Listyo. Baca berita selengkapnya di sini. 

5. Pengacara Haikal Hassan ke Gus Rofi'i: Anda Nggak Ngerti Hukum

Photo :
  • Youtube tvOne

Pelaporan terhadap Sekretaris Jenderal Habib Rizieq Shihab (HRS) Center, Haikal Hassan ke Polda Metro Jaya masih menuai perdebatan. Laporan dinilai aneh karena Haikal bercerita mengaku bertemu Rasulullah SAW dalam mimpi. Baca berita selengkapnya di sini.