Luntang Lantung Nasib Jemaah Umrah
- vivanews/Sherly
VIVA – Setelah Kerajaan Arab Saudi mengeluarkan larangan umrah, nasib jemaah dipertaruhkan. Pada hari larangan resmi dipublikasikn saja, ribuan jemaah umrah dari berbagai daerah di Indonesia pun akhirnya tertahan di Bandara Soekarno-Hatta.
Jemaah pun terlunta-lunta lantaran masih menunggu keputusan travel. Pihak travel juga masih melakukan koordinasi apakah jemaah akan dipulangkan atau tidak.
Berita mengenai nasib jemaah umrah yang tak jelas ini mendapat perhatian pembaca VIVAnews. Berikut tiga artikel terkait dengan berita seputar nasib jemsai aah ularangan umrah itu:
1. Ribuan jemaah umrah menumpuk di Bandara Soekarno-Hatta
Ribuan jemaah umrah dari berbagai daerah yang diberangkatkan travel menumpuk di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Kamis, 27 Februari 2020. Kondisi ini terjadi setelah ada keputusan menghentikan sementara kunjungan peziarah dari seluruh dunia oleh Pemerintah Arab Saudi.
Baca berita lengkapnya dalam artikel berikut: Ribuan Jemaah Umrah Menumpuk di Bandara Soekarno Hatta
2. Menlu Retno lobi Arab agar jemaah yang sudah tiba di Riyadh atau Jeddah bisa ke tanah suci
Pemerintah Indonesia lewat Menteri Luar Negeri Retno Marsudi terus melobi pemerintah Kerajaan Arab Saudi agar mengizinkan jemaah umrah asal Indonesia yang telanjur sudah terbang dan mendarat di Riyadh atau Jeddah bisa masuk ke Tanah Suci.
Baca berita lengkapnya dalam artikel berikut: Menlu Retno Lobi Arab Agar Jamaah yang Sudah Terbang Bisa Umrah
3. Dirut Garuda akui kebingungan
Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Irfan Setiaputra, pun mengaku bingung dengan keputusan pemerintah Kerajaan Arab Saudi tersebut, karena ada beberapa kendala yang langsung terjadi di lapangan karenanya.
Baca berita lengkapnya dalam artikel berikut: Larangan Umrah Sementara, Dirut Garuda: Cukup Membingungkan